Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ini Alasan Sirkuit Sentul Batal Gelar MotoGP 2017

Alvin Bahar - Kamis, 28 Januari 2016 | 05:15
Sentul
Alvin Bahar

Sentul

Kementerian Pemuda dan Olahraga Indonesia mengumumkan bahwa Sirkuit Sentul tak akan menjadi tuan rumah gelaran MotoGP 2017, 2018, dan 2019. Hal ini disampaikan oleh Kepala Komunikasi Publik Kemenpora, Gatot S Dewabroto, Rabu (27/1). Apa alasan sirkuit Sentul batal gelar MotoGP?

"Sentul dipastikan batal menjadi penyelenggara MotoGP di Indonesia sebab APBN nggak bisa dialirkan ke pihak swasta, dalam hal ini terkait renovasi Sirkuit Sentul," kata Gatot saat ditemui di Media Centre Kemenpora, Senayan, Jakarta.

"Di LOI (letter of intent) juga nggak disebutkan kalau penyelenggaraan MotoGP harus di Sentul. Sebagai gantinya, kami sedang memikirkan apakah di Jakarta, Palembang, atau mungkin saja Jawa Barat," ucap Gatot.

Langkah ini berarti bahwa pemerintah akan membangun sirkuit baru. Meski waktunya terbatas, hanya satu tahun, Gatot yakin, Indonesia bisa menyelesaikan pembangunan sirkuit baru dengan tepat waktu.

Gatot mengakui, sedari awal, Kemenpora sudah mengetahui bahwa dana APBN nggak bisa digunakan untuk keperluan renovasi Sentul.

"Namun, saat itu Pak Tinton (Soeprapto) yang meyakinkan kami bahwa nggak akan terjadi masalah. Namun, ternyata, setelah melalui proses pembahasan hingga rapat terbatas pada 11 Januari, akhirnya memang APBN nggak bisa digunakan meskipun dengan model bisnis apa pun sebab Sirkuit Sentul bukanlah milik negara," kata Gatot.

Menurut Gatot, saat ini Indonesia sedang berusaha bernegosiasi dengan Dorna, selaku pemegang hak komersial MotoGP, untuk meminta perpanjangan tenggat waktu pengumpulan persyaratan administratif, yakni masterplan, kontrak, dan keppres.

"Kalau tenggat waktunya 30 Januari, kami akui kami sudah mengibarkan 'bendera putih'. Saat ini kami sedang berkomunikasi dengan Dorna, dan Dorna sudah mengetahui bahwa Sentul nggak bisa digunakan untuk arena MotoGP," ucap Gatot.

Sebelum ini, pihak yang berkomunikasi dengan Dorna adalah Tinton Soeprapto, Direktur Pengelola Sirkuit Sentul. Dengan batalnya Sirkuit Sentul menjadi tuan rumah, Kemenpora harus menyiapkan mediator baru.

"Intinya, ada yang berkomunikasi dengan Dorna. Untuk siapanya, kami nggak bisa beri tahu," ujar Gatot.

Baca Juga

20 Tahun Kemudian, Valentino Rossi Kembali Balapan MotoGP di Sentul

Indonesia Jadi Opsi Tuan Rumah MotoGP 2017! Bisa Nonton Rossi di Sentul!

source: kompas.com

Editor : Hai





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x