Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Tekan Angka Kesenjangan Gender di Bidang TIK, Kemenkominfo Luncurkan Beasiswa Digital

Yasmin FE - Jumat, 24 Maret 2023 | 11:04
Sekjen Kemenkominfo Mira Tayyiba
Dok. Kemenkominfo

Sekjen Kemenkominfo Mira Tayyiba

HAI-ONLINE.com-Berdasarkan data milik Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), masih terdapat kesenjangan sebesar satu persen antara perempuan dan laki-laki dalam hal kepemilikan ponsel. Sementara pada kasus kapablitas penggunaan internet, ketimpangan serupa juga masih terlihat dengangapsebesar lima persen.

Guna meminimalkan kesenjangan digital dan disparitas gender di sektor teknologi informasi dan komunikasi (TIK), Kemenkominfo meluncurkan program beasiswa Digital Talent Scholarship (DTS) yang difokuskan kepada para perempuan Indonesia.

Adapun dalam beasiswa digital ini, Kemenkominfo menargetkanibu rumah tangga, pemilik usaha dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk membantu pemasaran produk mereka secaraonline.

Sekretaris Jenderal KemenkominfoMira Tayyiba menyebut, beasiswa ini memiliki empat kategori yang terdiri dariFresh Graduate Academy, Vocational School Graduate Academy, dan Profesional Academy.

Baca Juga: ITC Leadership Seminar 2022 Bahas Pendidikan Sebagai Kunci Percepatan Transformasi Digital & Inovasi

“Saat ini terdapat sekitar 80-90 persen alumni program DTS yang menggunakan keterampilan baru dalam pekerjaannya,”kata Miradalam sesi Diskusi International Telecommunications Union (ITU) Network of Women for World Telecommunication Development Conference (WTDC-21) Selasa, (09/03/2021).

Keempat program ini disebut Mira sebagai upaya Kemenkominfo untuk memajukan dan mengembangkan keterampilan talenta perempuan Indonesia sekaligus mendorong pemanfaatan TIK di Indonesia selama pandemi Covid-19.

Diharapkan melalui beasiswa ini, para perempuan dapat memiliki keahlian dan pengalaman dalam masalah digital sehingga perempuan dapat lebih siap untuk berpartisipasi dalam ekonomi digital.

Baca Juga: Cegah Risiko Menganggur Muda, Prestasi Junior Indonesia Lanjutkan Program Kewirausahaan untuk 13.358 Pelajar SMA/SMK di Indonesia

"Saya berharap upaya bersama kita dapat berkontribusi pada peningkatan partisipasi perempuan dalam ekonomi digital," pungkasnya.

Editor : Hai





PROMOTED CONTENT

Latest

x