Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

7 Kunci Anak Muda Punya Kekuatan Adaptasi dan Soft Skills Terbaik

Al Sobry - Selasa, 22 November 2022 | 11:05
Asah kekuatan adaptasi dan kemampuan soft skills di pelatihan Nation Building
Beswan Djarum

Asah kekuatan adaptasi dan kemampuan soft skills di pelatihan Nation Building

HAI-Online.com- Tahukah kamu, kunci menghadapi dinamika kehidupan kini dan masa depan ada di kekuatan adaptasi dan kemampuan dalam mengembangkan soft skills.
Nah, kejadian pandemi Covid-19 di Indonesia yang belum berakhir dan menimpa kita selama lebih dari dua tahun ini udah memberikan banyak pembelajaran berharga terlebih khusus generasi muda.
Perubahan di berbagai sektor terjadi begitu drastis dan masyarakat dituntut bergerak cepat untuk beradaptasi, membuka pikiran dan menjawab tantangan.
Fenomena kemunculan Covid-19 juga mengajarkan hidup untuk saling peduli dan berempati, serta memunculkan ide kreatif baru.
Dengan semangat inilah, Beswan Djarum kembali menghadirkan pelatihan Nation Building dengan tema “Merajut Asa, Bangkitkan Harapan”, yang mengajak anak-anak muda untuk dapat terus mewujudkan mimpi, harapan serta memberikan dampak positif pada lingkungan dalam beragam dinamika kehidupan.
"Dalam hidup, kita kerap dihadapkan pada beberapa pilihan, termasuk respon dalam menghadapi situasi tertentu. Ini merupakan pilihan bebas, apakah kita mau membiarkan diri terperangkap pada situasi sulit, atau bangkit dan melakukan hal positif yang bisa berdampak baik bagi diri kita sendiri dan orang lain," ujar Abraham Delta Oktaviari, selaku Program Manager Bakti Pendidikan Djarum Foundation, belum lama ini.
Untuk itu, pihaknya melalui pelatihan soft skills, Nation Building, ingin mengajak masyarakat Indonesia, terutama generasi muda sebagai tonggak negara, dapat merespon secara positif dan melakukan sesuatu yang memberikan dampak baik bagi orang- orang sekitarnya.
Lewat pelatihan soft skills ini, anak muda diharapkan dapat belajar mengenali diri sendiri, merangsang kepedulian dan keingintahuan terhadap lingkungan sekitar, dan akhirnya mendorong para Beswan Djarum agar memiliki kesadaran terhadap pentingnya kemampuan adaptif, berpikir kreatif, inovatif serta memiliki empati dan berkolaborasi untuk hasil yang lebih optimal.
“Sejak dahulu kala, generasi muda Nusantara telah tampil sebagai pelopor dalam memperjuangkan perubahan dan keluar dari belenggu penjajahan Belanda. Saat ini, di tengah belenggu pandemi, generasi muda juga perlu senantiasa bergerak dan berani maju, melintas rintangan.
"Jangan cuma melihat pandemi dari satu sisi yang tidak menyenangkan, tapi lihatlah pandemi sebagai suatu kondisi yang menciptakan beragam kreativitas untuk berkarya," tutur prof. Rhenald Kasali, Ph.D, Founder Rumah Perubahan dan Guru Besar UI yang hadir dalam acara Nation Building Beswan Djarum.
Untuk itu, dalam program pelatihan soft skills ini para peserta diharapakan bisa menyerap inspirasi agar mampu mewujudkan harapan dan ide-ide kreatifnya.
Dari kesimpulan perbincangan dan tips yang dibagikan Prof. Rhenald Kasali bersama Beswan Djarum pada pelatihan Nation Building 2021/2022 ang diadakan secara virtual dan diikuti oleh 520 peserta dari seluruh penjuru nusantara itu, setidaknya ada 7 elemen penting yang perlu dimiliki oleh setiap kamu untuk menjadi manusia berkembang:
1. Self Discipline
Disiplin karena kesadaran dari diri sendiri, bukan dengan paksaan. Lakukan segala sesuatu dengan disiplin yang dimulai dari diri sendiri, bukan karena dipaksa oleh orang lain.
2. Growth Mindset
Orang yang bertumbuh itu adalah orang yang senang ketika menghadapi tantangan. Jika menghadapi kesulitan, jangan menyerah dan siap untuk berkorban untuk sesuatu yang diyakini benar atau akan berhasil.
3. Risk Taker
Berani mengambil resiko terhadap keputusan yang diambil. Orang yang tidak berani mengambil resiko malah akan menjadi sangat beresiko.
4. Critical Thinking
Kamu harus mampu berpikir kritis karena saat ini banyak berita tidak benar (hoax) yang beredar di masyarakat.
Generasi muda harus kritis dalam belajar dan kritis dalam memahami berita serta informasi yang beredar, jangan mudah percaya informasi yang tidak jelas sumber beritanya.
5. Creative Thinking
Karena dihadapi oleh situasi yang sulit (pandemi), generasi muda perlu berpikir kreatif. Pandemi telah melahirkan terobosan-terobosan dan ledakan ekonomi kreatif.
6. Simple Power of Simplicit
Jadilah orang-orang hebat yang bisa menyederhanakan hal-hal yang rumit serta orang-orang pintar yang bisa mengubah hal-hal yang rumit menjadi lebih sederhana. Kemampuan untuk menyederhanakan suatu hal adalah hal yang penting.
7. Play to win
Berusaha menjadi pemenang dalam suatu ‘permainan’. Namun, dalam play to win, tidak harus selalu menang, berikan kesempatan kepada orang lain untuk menjadi pemenang karena pemenang itu adalah orang yang bisa menerima kekalahan dengan hati terbuka. (*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x