Real Madrid sukses melaju ke babak perempat final Liga Champions. Juara sembilan kali ini memastikan diri usai menumpas Schalke dengan skor 3-1 di leg kedua 16 besar.
Madrid lolos dengan agregat cukup besar, 9-1. Di mana pada pertemuan pertama, pasukan Carlo Ancelotti ini menang telak 6-1.
Sang pemain termahal, Gareth Bale pun berkomentar soal lawan yang akan dihadapi Madrid. Menurut ia, Madrid tidak punya referensi siapa yang harus dihindari lantaran perempat final masih menggunakan sistem kocok.
"Saya pikir, semua tim di perempat final adalah tim yang bagus, tim yang kuat dan selevel dengan kami. Saya tidak yakin apakah ada yang difavoritkan di sana. Kami tunggu undiannya," ucapnya.
Selesai dengan Liga Champions, Madrid harus menghadapi laga El Clasico pamungkas kontra Barcelona. Bale yang akan tampil untuk kedua kalinya pun sudah bersiap meyambut Lionel Messi dan kawan-kawan.
"Sekarang, kami harus menyiapkan segala sesuatu untuk menghadapi Barcelona. Mereka adalah rival kami di liga dan kami akan mencoba untuk melakukan yang terbaik di atas lapangan demi tiga poin," tutup Bale.