Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Souljah, Pejuang Reggae Nusantara!

- Senin, 27 April 2015 | 11:59
Souljah Pejuang Reggae Nusantara
Hai Online

Souljah Pejuang Reggae Nusantara

Sebuah rumah yang terletak di Komplek Depkes 1, Kalimalang, Bekasi itu sukses disulap menjadi kantor. Sudah 5 bulan terakhir, rumah berlantai dua itu menjadi pusat kegiatan sebuah label bernama Offbeat Music Indonesia, karena kantor sebelumnya yang terletak di sebuah ruko kawasan Caman, harus "tergusur" proses pelebaran jalan Kalimalang.

"Sebenarnya yang kena itu lahan parkir depan kantor, tapi, kan nggak nyaman juga kami kerja di depan proyek," kata Dipta, salah satu awak label itu.

Kalau biasanya sebuah label melahirkan band, hal sebaliknya terjadi dalam sejarah berdirinya Offbeat. Souljah adalah "orang tua" yang melahirkan sekaligus membesarkan label tersebut. Awalnya, Offbeat didirikan oleh para punggawa Souljah untuk merilis album mereka sendiri. Namun, lambat laun label itu terus tumbuh dan akhirnya melahirkan rilisan-rilisan lain.

Jangan berharap kisah Souljah membangun Offbeat Music banyak diwarnai cerita manis. Cikal bakal Offbeat Music telah dimulai ketika Souljah masih bernama Arigatoo, dan Offbeat masih bernama Senyum Tante Record. Berniat ingin lebih serius, mereka akhirnya mengganti dua nama tersebut. Nah, setelah nama baru diusung, album perdana Souljah bertajuk Breaking The Roots dirilis pada 2005, dan bekerja sama dengan Nagaswara untuk distribusi.

Hasilnya? Gagal total! Kelar album perdana dirilis, Souljah malah ketumpuan hutang hingga Rp. 50 Juta. Toh mereka belum nyerah dan berbekal pengalaman pahit ini malah terus berbenah. Jalan lain pun coba ditempuh, dengan merilis artis dari genre lain di luar Jamaican Music. Mulai dari Dua, The Aftermiles sampai artis lagu Mandarin (!) pun mereka rilis, tapi tetap aja, masih nggak mulus berjalan.

"Sebenarnya setiap musisi pasti ada rejekinya masing-masing. Tinggal bandnya aja yang sudah siap jadi artis atau belum. Kalau lagi promo saja sudah sering telat dan banyak komplain, kami putus aja kontraknya. Daripada label yang kenal omel terus," kata pembetot bas Souljah, sekaligus bos Offbeat Music sekarang, Renhat.

Souljah yang selain Renhat sekarang diperkuat oleh Danar (vokal), Said (vokal/Toasting), dan David (keyboard) ini pun kembali melakukan perubahan. Keputusan penting kemudian diambil: Renhat menjadi satu-satunya personil yang fokus untuk mengurus Offbeat. Personil lain yang sebelumnya juga turut "bekerja" di Offbeat kembali fokus untuk urusan musik dan Souljah saja.

Hasilnya mulai terasa. Lambat laun musik Souljah makin dikenal, dan jadwal manggung menjadi lumayan. Bermodal uang seadanya, di 2007 mereka merilis album kedua. Sementara itu, hutang untuk album perdana terus dicicil kebanyakan lewat penghasilan dari panggung.

Baca kisah lengkap perjalanan panjang Souljah menancapkan cita-cita mereka demi musik reggae di tanah air. Klik saja di sini!

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x