Follow Us

Kenang Tokoh Pergerakan Perempuan Indonesia, Google Doodle Rayakan Ulang Tahun Pahlawan Rasuna Said

Arlingga Hari Nugroho - Rabu, 14 September 2022 | 17:11
Google Doodle rayakan ulang tahun ke-112 pahlawan Rasuna Said.
Google

Google Doodle rayakan ulang tahun ke-112 pahlawan Rasuna Said.

HAI-Online.com - Ada yang baru nih dari penampilan mesin pencarian Google hari ini, sob!

Google Doodle hari ini ikut merayakan ulang tahun ke-112 Rasuna Said yang dikenal sebagai 'Singa Betina Pergerakan Kemerdekaan Indonesia'.

Dilansir dari situs resminya, Google menilai kalau sosok Rasuna Said punya suara yang berpengaruh pada isu-isu sosial, terutama hak-hak perempuan.

Baca Juga: Terkenal di Indonesia dan Asia, Mangkok Ayam Jago Jadi Google Doodle Hari Ini, Begini Asal Usulnya...

"Dia adalah suara berpengaruh pada isu-isu sosial, terutama hak-hak perempuan, dia juga seorang guru dan seorang jurnalis. Dia diakui sebagai pahlawan nasional Indonesia, wanita kesembilan yang menerima kehormatan," tulis Google.

Rasuna Said lahir di dekat Danau Maninjau di Sumatera Barat pada 14 September 1910.

Sosok Rasuna Said dikenal sebagai seorang yang kritis dan cerdas sejak usia dini.

Apa yang dilakukannya, selalu memotivasi gadis-gadis muda pada saat itu untuk memiliki mimpi yang besar.

Baca Juga: Google Doodle Beri Penghormatan untuk Mendiang Avicii Peringati Ulang Tahunnya ke-32

Perjalanan hidup Rasuna Said akhirnya mengantarkan dirinya untuk ikut terlibat dalam gerakan bersama pejuang lainnya.

Dikutip dari Kompas.com, Rasuna Said juga sempat memulai karirnya menjadi seorang jurnalis dan membuka lebih banyak sekolah untuk anak perempuan.

Pada tahun 1974, Rasuna Said dipilih menjadi Pahlawan Nasional Indonesia berkat jasa-jasanya.

Keren kan sob sosok dari pahlawan Rasuna Said!

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest