Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Informasi Lengkap Jurusan, Jadwal, dan Cara Pendaftaran Universitas Terbuka 2022 

Tanya Audriatika - Sabtu, 25 Juni 2022 | 18:45
Link Pendaftaran Universitas Terbuka 2022
Tangkapan layar laman Universitas Terbuka

Link Pendaftaran Universitas Terbuka 2022

HAI-Online.com - Berikut informasi lengkap meliputi jurusan, jadwal, dan cara pendaftaran mahasiswa baru Universitas Terbuka (UT) 2022.

Pendaftaran Universitas Terbuka 2022 ini sudah dibuka sejak 9 Mei lalu.

Universitas Terbuka adalah perguruan tinggi negeri (PTN) yang memungkinkan mahasiswanya belajar fleksibel lewat metode jarak jauh.

Simak nih, informasi selengkapnya tentang Universitas Terbuka 2022.

Jurusan Universitas Terbuka

Dilansir dari laman resmi melalui Kompas.com, Universitas Terbuka terdiri dari empat fakultas dan satu program pascasarjana dengan lebih dari 30 program studi (prodi).

  1. FKIP (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan)
Program sarjana (S1) terdiri dari 11 prodi, yakni:

Baca Juga: Syarat dan Biaya Seleksi Jalur Mandiri UPNVJ! Mulai dari Jadwal Ujian dan Cara Daftar Lengkap!

- Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

- Pendidikan Bahasa Inggris

- Pendidikan Biologi

- Pendidikan Fisika

- Pendidikan Kimia

- Pendidikan Matematika

- Pendidikan Ekonomi

- Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Teknologi Pendidikan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)

- Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PGPAUD)

  1. FE (Fakultas Ekonomi)
FE Universitas Terbuka membuka 6 prodi jenjang sarjana, yaitu:

- Ekonomi Pembangunan

- Ekonomi Syariah

- Manajemen

- Akuntansi

- Akuntansi Keuangan Publik

- Pariwisata

  1. FST (Fakultas Sains dan Teknologi)
Jenjang strata 1 (S1), FST UT membuka 7 prodi:

- Statistika

- Matematika

- Biologi

- Teknologi Pangan

- Agribisnis (Bidang minat Penyuluhan dan Komunikasi: Pertanian/Peternakan/Perikanan)

- Perencanaan Wilayah dan Kota

- Sistem Informasi

  1. FHISIP (Fakultas Hukum, Ilmu Sosial, dan Ilmu Politik)
FHISIP terdiri dari 9 prodi jenjang sarjana dan 2 prodi jenjang diploma:

- Ilmu Administrasi Negara

- Ilmu Administrasi Negara (Bidang minat Administrasi dan Manajemen Kepegawaian)

- Ilmu Administrasi Bisnis

- Ilmu Hukum

- Ilmu Pemerintahan

- Ilmu Komunikasi

- Ilmu Perpustakaan

- Sosiologi

- Sastra Inggris (Bidang minat Penerjemahan)

- Kearsipan (D4)

- Perpajakan (D3)

  1. Pascasarjana
Universitas Terbuka juga menawarkan program pascasarjana baik jenjang magister (S2) maupun doktor (S3):

- Ilmu Administrasi bidang minat Administrasi Publik (MAP) (S2)

- Manajemen (MM) (S2)

- Manajemen (Bidang minat Manajemen SDM, Manajemen Pemasaran, dan Manajemen Keuangan) (S2)

- Ilmu Kelautan bidang minat Manajemen Perikanan (MMP) (S2)

- Pendidikan Matematika (MPMT) (S2)

- Pendidikan Dasar (MPDR) (S2)

- Pendidikan Bahasa Inggris (MPBI) (S2)

- Lingkungan (MSL) (S2)

- Ilmu Manajemen (S3)

- Administrasi Publik (S3)

Jadwal pendaftaran Universitas Terbuka 2022

Dilansir dari laman resmi, berikut jadwal pendaftaran program diploma dan sarjana UT 2022/2023:

Waktu admisi/pendaftaran mahasiswa baru

  • Jalur RPL/alih kredit: 9 Mei-27 Juli 2022
  • Jalur non-RPL: 9 Mei-16 Agustus 2022
Waktu pembayaran LIP admisi/pendaftaran

  • Jalur RPL/alih kredit: 9 Mei-29 Juli 2022
  • Jalur non-RPL: 9 Mei-18 Agustus 2022

Waktu unggah berkas mahasiswa baru

Jalur RPL/alih kredit: 9 Mei-1 Agustus 2022: Jalur non-RPL: 9 Mei-22 Agustus 2022

Waktu registrasi mata kuliah bagi mahasiswa baru dan mahasiswa lama: 14 Juni-7 September 2022

Waktu pembayaran LIP R (uang kuliah) bagi mahasiswa baru dan mahasiswa lama: 14 Juni-9 September

Baca Juga: Dari Gap Year Sampai Ambil Vokasi, Ini 10 Jalan Lain Buat yang Nggak Lulus SBMPTN 2022

Cara Daftar UT 2022

Adapun alur pendaftaran mahasiswa baru program diploma dan sarjana Universitas Terbuka 2022, sebagai berikut:

  1. Daftar ke aplikasi SIA
Calon mahasiswa melakukan pendaftaran sebagai mahasiswa baru melalui situs admisi-sia.ut.ac.id.

Klik "Pengguna Baru", isi data diri yang diminta, dan klik "Buat Akun Mahasiswa Baru".

  1. Verifikasi e-mail
Melakukan proses verifikasi pada link yang dikirimkan pada e-mail calon mahasiswa yang didaftarkan.

  1. Pembayaran billing admisi
Calon mahasiswa melakukan pembayaran billing admisi pada bank atau mitra Universitas Terbuka seperti BRI, BTN, Mandiri, BNI, Alfagroup, atau Tokopedia.

  1. Registrasi data pribadi
Melengkapi proses registrasi data pribadi yang terdiri dari form data diri calon mahasiswa, informasi kontak, program pendidikan, pendidikan terakhir dan alih kredit, informasi tambahan, form pendaftaran bagi difabel, dan mengunggah berkas wajib.

  1. Validasi data pribadi
Data akan divalidasi oleh Universitas Terbuka dalam waktu 3x24 jam dari proses pengisian kelengkapan data registrasi pribadi.

  1. Cetak KTMS
Lakukan cetak KTMS (Kartu Tanda Mahasiswa Sementara) untuk mahasiswa baru Universitas Terbuka.

  1. Proses registrasi mata kuliah
Mahasiswa baru melakukan registrasi mata kuliah sesuai dengan program yang ditempuh.

  1. Pelunasan billing registrasi mata kuliah
Mahasiswa baru melakukan pembayaran billing registrasi mata kuliah pada bank dan mitra Universitas Terbuka.

  1. E-mail kampus dan akses Office 365
Mahasiswa selanjutnya akan mendapatkan e-mail ecampus dan akses Office 365, dengan format:

  • Username: nim@ecampus.ut.ac.id
  • Password: Utddmmyyyy (Ut tanggal lahir, bulan lahir, dan tahun lahir)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Universitas Terbuka 2022: Jurusan, Jadwal dan Cara Pendaftaran". (*)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x