Nggak sedikit juga Slankers yang nggak bisa move on dari Formasi 13 (F13) yang mencetak hitsdi tahun 90an. Piano Indra Q yang membius, skill gitar sang maestro Pay Burman dan suara Kaka yang tinggi kala itu benar-benar ngena di hati pecinta musik.
Berformasikan Kaka, Bimbim, Bongky, Indra, dan Pay, Slank F13 punya segudang lagu hits yang asik banget buat didengerin bahkan sampai sekarang. Yuk simak 5 lagu Slank F13 rekomendasi HAI buat lo!
Baca Juga: Kaka Slank: Begitu Kita Pinter, Punya Otak Encer, Kita Bangun Desa Kita!
1. Maafkan
Lagu ini adalah salah satu lagu slow milik band yang bermarkas di Gang Potlot ini. Menjadi single di album pertama ‘Suit... Suit... He... He...’ tahun 1990, ‘Maafkan’ punya irama yang sendu dan lirik yang dalam dan cocok buat lo yang sedang dirundung rasa bersalah sama mantan lo.
2. Mawar Merah
Kemudian ada ‘Mawar Merah’ yang diambil dari album ‘Kampungan’ tahun 1991. Lagu ini menceritakan tentang seorang cowok yang dicintai ceweknya walaupun doi punya penampilan slengean. Meskipun begitu, si cewek nggak tergoda sama rayuan cowok-cowok lain yang lebih ‘rapi’ dan ‘kaya’, respect!
3. Terlalu Manis
Nah kalau lagu ini siapa sih yang nggak tahu? Salah satu anthem tongkrongan dan jadi salah satu lagu wajib yang dimainin pas lagi gitaran sama teman-teman. Lagu ini punya dua versi di album ‘Kampungan’ tahun 1991 yaitu ‘versi suka-suka’ dan ‘versi jualan’, lo lebih suka yang mana?
4. Kamu Harus Pulang
Editor : Hai