Follow Us

Pengalaman Mereka yang Menunda Kuliah: Gara-gara Gap Year, Gue Nggak Salah Pilih Jurusan

Tanya Audriatika - Selasa, 14 Juni 2022 | 16:05
Putri, Mahasiswa Politeknik Astra saat sedang praktik.
HAI/TANYA AUDRIATIKA

Putri, Mahasiswa Politeknik Astra saat sedang praktik.

HAI-Online.com - Dikenal dengan persaingannya yang ketat dari seluruh Indonesia, nggak jarang banyak yang gagal waktu tes SBMPTN.

Terkadang, karena hanya mau asal keterima perguruan tinggi, akhirnya malah ngerasa salah jurusan.

Tapi, buat sebagian orang, kegagalan tadi nggak jadi alasan buat menyerah dalam mencapai jurusan yang diinginkan.

Seperti hal nya Putri Sheila Wulandari, mahasiswi Politeknik Astra ini mengaku melakukan banyak cara buat meraih jurusan impiannya, yakni Teknik Sipil.

Sempat gagal SBMPTN, SNMPTN, sampai Ujian Mandiri

Perempuan yang akrab disapa Putri ini memang sejak SNMPTN 2019, sudah bersikukuh untuk mengejar jurusan Teknik Sipil di Institut Teknologi Bandung (ITB), kampus dan jurusan impiannya.

Beragam jalur penerimaan mahasiswa baru dia ikuti, seperti SNMPTN, SBMPTN, sampai Ujian Mandiri.

Ternyata, perjalanannya nggak semulus itu, karena berkali-kali tes ia nggak lolos, bahkan selisih nilai yang tipis membuatnya geregetan.

Nggak lolos jalur SNMPTN, Putri mengaku sempat merasa sedih dan saat itu nggak terlalu memikirkan perguruan tinggi cadangan. Selain itu, karena sudah sedih ditolak SNMPTN, ia sempat merasa ogah-ogahan untuk ikut SBMPTN.

Baca Juga: Mau Ngambil Gap Year Setelah Lulus? 5 Hal Ini Harus Lo Perhatikan!

“Waktu SNMPTN gagal, disitu rasanya ancur, karena udah berjuang gitu kan selama tiga tahun. Terus pas ikut SBMPTN, kayak nggak ada ekspetasi [lulus] gitu,” ujar Putri saat ditemui melalui daring, Senin (13/4/2022).

Diketahui, waktu ikut SNMPTN dan SBMPTN, ia memilih jurusan yang sama, yakni Teknik Sipil ITB. Namun, dia tetap gagal waktu SBMPTN.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest