Follow Us

Nggak Pede Sama Perut Buncit Kamu? Peneliti IPB Univesity Punya Obat Herbalnya

Tanya Audriatika - Senin, 30 Mei 2022 | 17:27
Ilustrasi Perut Buncit

Ilustrasi Perut Buncit

HAI-Online.com - Timbunan lemak berlebih atau kegemukan sampai sekarang masih jadi masalah serius.

Pasalnya, kalau status kegemukan berubah jadi obesitas, hal ini bisa menimbulkan komplikasi penyakit serius.

Komplikasi yang dihadapi penderita obesitas bisa berupa hipertensi, hiperlipidemia, kanker, diabetes, kelainan jantung, gangguan pernafasan, dan kelainan sendi buat penderita di usia lanjut.

Tim riset yang dipimpin Prof. Dyah Iswantini Pradono, berhasil temukan obat herbal buat mengatasi obesitas, yakni kombinasi ekstrak dari asam gelugur dan rimpang kunci pepet.

“Bangsa kita tuh udah lama kenal rimpang-rimpangan jadi obat tradisional atau jamu. Kita pakai komoditas lokal buat mengembangkan produk dalam negeri,” jelasnya, dilansir dari laman IPB, Sabtu (28/5/2022).

Berdasarkan hasil penelitiannya, Prof. Dyah temukan formula baru dari kombinasi ekstrak asam gelugur dan kunci pepet ini bisa buat mengatasi perut buncit.

Baca Juga: Diet Sehat itu Nggak Menyiksa, Kini Raih Body Goals Bisa Lebih Mudah dan Nggak Ribet Pakai Ini

Kombinasi kedua ekstrak ini berhasil jadi dosis terbaik dalam menurunkan berat badan.

Salah satu tim riset, Dr. Novriyandi Hanif menjelaskan, kunci pepet mengandung senyawa aktif kelompok kalkon flavokawain. Senyawa ini berpotensi sebagai anti obesitas.

Menurutnya, kombinasi senyawa aktif di tumbuhan kunci pepet (flavokawain) dan senyawa aktif di asam gelugur (HCA) bakal menghasilkan efek anti obesitas yang luar biasa dan bisa meluruhkan lemak khususnya di area perut.

Prof. Dyah mengklaim kalau obat ini nggak kasih efek samping, karena kedua bahannya sudah melalui uji toksisitas.

Ia juga menambahkan, kedua bahan ini mudah ditemukan di sekitar kita. Asam gelugur sendiri merupakan rimpang yang sering ditemui di bumbu masak, bahan perasa minuman, sampai komestik.

Sedangkan, kunci pepet termasuk rempah-rempah rimpang yang digunakan buat jamu. (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest