Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ngaku Pencinta Film Jepang? Coba Tonton 10 Rekomendasi Film Jepang Ini

Tanya Audriatika - Sabtu, 07 Mei 2022 | 22:05
Shichinin no samurai (1954)
imdb.com

Shichinin no samurai (1954)

Film ini punya begitu banyak makna dan tema yang menjadi latar belakangnya, sehingga film ini menjadi semacam dongeng di kalangan kritikus film.

Harakiri (1962)

Diperankan oleh Tatsuya Nakadai, Akira Ishihama, dan Shima Iwashita, Harakiri adalah film jidaigeki (drama periode) dengan peristiwa yang terjadi abad ke-17, selama periode Edo.

Film ini mengisahkan seorang ronin (samurai tanpa tuan) datang untuk meminta melakukan harakiri dalam manor tuan lokal di depan para penonton samurai.

Dengan meminta ini, dia memiliki kesempatan untuk menceritakan kisah bagaimana dia sampai ke titik ini. Harakiri adalah film yang penuh dengan makna tersembunyi dan petunjuk halus.

Battle Royale (2000)

Battle Royale adalah film action-thriller yang sudah menginspirasi banyak pembuat film dalam 20 tahun keberadaannya. Dari Kill Bill Tarantino sampai serial The Hunger Games, film ini benar-benar memengaruhi seni perfilman.

Memang agak sulit dipercaya, bagaimana mungkin ketika tujuan utama siswa kelas sembilan dikirim ke sebuah pulau adalah untuk saling membunuh?

Film ini dibintangi Tatsuya Fujiwara, Aki Maeda, dan Taro Yamamoto.

The Taste Of Tea (2004)

Film ini bergenre komedi fantasi surealis yang mendokumentasikan kehidupan keluarga pedesaan dan realitas mereka yang sedikit seperti mimpi.

Nggak ada satupun anggota keluarga Haruno yang biasa-biasa aja, dan meskipun tampaknya nggak ada yang terjadi dari film, lo bisa tenggelam dalam keberadaan dan dunia mereka.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x