HAI-ONLINE.COM -Kabar gembira datang dari penyanyi Ari Lasso, pasalnya ia telah dinyatakan bebas dari kanker limfoma yang sempat hinggap di tubuhnya.
Setelah menjalani rangkaian kemoterapi beberapa waktu lalu, kondisi penyanyi asal Surabaya ini kian membaik.
Nggak pakai lama, setelah sembuh dan beraktivitas seperti sedia kala, Ari Lasso sudah memikirkan karya yang selanjutnya akan ia keluarkan.
Baca Juga: Andra Ramadhan Siap Rilis 'You're Not Alone' dalam Bentuk NFT
Dalam video unggahan Video Legend, mantan vokalis Dewa 19 ini mengatakan kalau ia ingin membuat sebuah karya kolaborasi dengan mantan rekan satu band-nya, Ahmad Dhani.
"Jadi aku mau ada proyek pribadi sama Dhani, yang jelas ini sesuatu yang baru" ujar Ari Lasso.
Bahkan saat masih sakit, pelantun lagu Penjaga Hati ini mengaku sudah ingin menciptakan karya baru dan langsung memilih Ahmad Dhani sebagai musisi yang dipilih untuk berkolaborasi dengannya.
Baca Juga: Didatangi Ahmad Dhani, Ari Lasso Bakal Ikut Tur 30 Kota Dewa 19?
"Aku pokoknya ada satu keinginan pribadi, gara-gara aku sakit aku ingin bikin proyek ini sama Dhani," tukas Ari.
Namun melalui channel YouTube-nya sendiri, ARI LASSO TV, Ari masih nggak mau memberi bocoran karya apa yang akan diluncurkan bareng sahabatnya itu. Tapi, ia mengisyaratkan bahwa proyek ini akan berbentuk Non Fungible Token atau NFT.
"NFT ya Dhan, dalam bentuk NFT," pungkas vokalis berusia 49 tahun ini.