HAI-ONLINE.COM – Sang legenda The Beatles, Paul McCartney melakukan konser pertamanya setelah tiga tahun terakhir, yang berlangsung di Spokane, Washington pada 28 April 2022.
McCartney membawakan 36 lagu yang bahkan termasuk dengan duet virtual yang dilakukannya bersama rekan satu bandnya yang udah lama meninggal, John Lennon.
Setlist yang dibawakan itu menampilkan 21 lagu Beatles, 6 lagu oleh Wings, sebuah cover dari The Quarrymen dan sisanya merupakan campuran dari lagu-lagu solo McCartney pada debut live-nya ‘Women and Wives’ dari rekaman solo penyanyi berkebangsaan Inggris ini tahun 2020, Mc Cartney III.
Baca Juga: Para Musisi Rock Terkenal Ini Anggap Musik Oasis Sampah, Kenapa?
Banyak banget momen yang menonjol pada konser McCartney ini, tapi salah satu yang paling menarik perhatian adalah saat McCartey kembali ke panggung untuk memulai encore enam lagu yang dimulai dengan ‘I’ve Got a Feeling’.
Lagu tersebut ada pada album terakhir Beatles, ‘Let It Be’ tahun 1970-an.
Lagu tersebut merupakan salah satu lagu yang merupakan bagian dari konserrooftopyang menandai penampilan terakhir The Beatles.
Cuplikan dari konserrooftopitu diproyeksikan di belakang McCartney dan bandnya di atas panggung.
Pada penampilan encore tersebut vokal Lennon juga ditambahkan ke live mix, di mana McCartney bernyanyi untuk melakukan duet dengan mendiang rekan penulis lagunya.
Nih, lo bisa langsung nonton cuplikan di bawah ini ya!