Follow Us

Tanpa Latar Pendidikan Khusus, Profesi Make Up Artist Banyak Diminati di Indonesia

Al Sobry - Minggu, 27 Maret 2022 | 08:50
Kelas make up artist

Kelas make up artist

HAI-Online.com - Profesi adalah salah satu bidang keahlian yang terbilang cukup genderless, artinya siapa saja boleh memiliki bidang pekerjaan yang diminati sesuai skill dan passion-nya.

Nah, seiring dengan perkembangan zaman dan media sosial, profesi make-up artist (MUA) juga semakin cair soal gender, siapa pun bisa menjadi MUA, cewek, cowok atau diantara keduanya bisa. Bahkan bidang ini menjadi salah satu yang paling dicari lho.

Kalo dulu profesi MUA hanya identik untuk riasan wajah pengantin dan artis, kini semakin banyak yang memanfaatkan jasa MUA untuk momen yang lebih bervariasi, misalnya untuk ke pesta, acara ulang tahun, lamaran, pre-wedding, hingga jadi peserta wisuda.

Baca Juga: Industri e-Commerce Lahirkan Banyak Profesi Baru bagi Anak Muda Aktif, Kreatif dan Melek Digital, Skill Bikin Konten Live Streaming Salah Satunya! Walaupun kompetisinya cukup ketat, masih banyak yang tertarik menjajaki profesi MUA ini, terutama karena potensi keuntungan dan fleksibilitas waktu yang ditawarkannya.

Berita baiknya, siapapun bisa merintis karir menjadi MUA, tanpa perlu latar belakang pendidikan atau sertifikasi khusus.

Sebagai penyedia jasa, pekerjaan MUA juga bisa dijadikan mata pencaharian utama ataupun sekadar sambilan di akhir pekan.

Melihat tren ini, Zenius pun menghadirkan program kursus pelatihan skill MUA melalui platform ZenPro. Platform ini menjadi ruang pembelajaran bagi para profesional baru. Bahkan sebagai salah satu mitra Program Kartu Prakerja, kursus MUA ini bisa diakses secara gratis oleh peserta kartu prakerja yang tertarik mendalami dunia rias wajah.

Baca Juga: Pengen Dandan Emo Maksimal? My Chemical Romance Jualan Kosmetik Nih

Fasilitator dari sesi pelatihan MUA ini adalah Cynthia Rahmadita, trainer kursus di ZenPro yang juga merupakan MUA spesialis pernikahan.

Sesi pelatihan skill MUA di ZenPro memiliki kurikulum yang praktis dan komprehensif. Materi kursusnya meliputi: Makeup Kasual, Makeup Pesta, Makeup Pernikahan, dan Cara Membangun Karir sebagai MUA.

Di awal dan akhir pelatihan, peserta juga akan mengikuti tes untuk menguji penyerapan materi mereka. Oleh karena itu, kursus ini cocok diikuti oleh siapapun yang tertarik menjadi MUA, baik yang sudah berpengalaman atau yang belum berpengalaman sama sekali.

Nggak cuma itu benefitnya, potensi mendapatkan keuntungan sebagai MUA juga sangat besar di Indonesia.

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest