HAI-ONLINE.COM - Kalo ngomongin Thirteen kayaknya banyak yang masih belum move on: alias masih aja ngomongin personel atau formasi lama.
Nggak heran sih. Karena kalo boleh jujur, formasi ikonik Thirteen ya pas awal-awal mereka ngeband.
Ditambah, lagi tren reunian juga nih. Rocket Rockers punya versi reuni, yang nyanyi secara acapella.
Beberapa eks personel Killing Me Inside juga bikin band bernama Re:union.
Nah, HAI pun penasaran apakah Thirteen ada niatan bikin versi reuni juga.
Ternyata jawabannya, nggak masalah buat reuni! Tapi ada syaratnya nih...
Baca Juga: Avhath Cover Tiga Lagu Dua Lipa, Bentuk Respect dari Mereka untuk Pop dan Metal
"Paling masalahnya waktu sih. Apalagi Jodi (Melani, eks vokalis, RED) sekarang tinggal di Jepang," kata Bondry, gitaris, kepada HAI, Minggu (6/3).
Toh, reunian emang bukan hal baru buat Thirteen.
Dengerin aja lagu "Selamanya", ada sumbangsih Raynard, Rudye, hingga Jody sebagai eks personel.
Dalam beberapa panggung, mereka juga pernah reunian.
Yang jelas, kalo misalnya ada yang mau ngundang Thirteen formasi lama, silakan aja.