Follow Us

Inilah Penampakan Fosil Hewan Purba yang Dijuluki Naga Laut'di Inggris

Hanif Pandu Setiawan - Rabu, 12 Januari 2022 | 08:00
Paleontologis Dean Lomax saat berfoto dengan fosil ichtyosaur yang dijuluki sebagai 'Naga Laut'.
Matthew Power Photography/Anglian Water

Paleontologis Dean Lomax saat berfoto dengan fosil ichtyosaur yang dijuluki sebagai 'Naga Laut'.

Baca Juga: Inilah Penampakan Raksasa Laut yang Kepalanya Segede Orang Dewasa!

Waduk Rutland, lokasi penemuan fosil predator tersebut, berjarak lebih dari 50 km dari pantai. Namun, karena permukaan laut lebih tinggi pada 200 juta tahun yang lalu, saat itu lokasi tersebut tertutup oleh lautan dangkal.

Pada saat permukaan air di waduk Rutland kembali direndahkan pada musim panas 2021 lalu, sebuah tim beranggotakan para ahli paleontologi pun datang untuk mengangkat fosil predator laut tersebut.

Mereka pun berfokus pada upaya pengangkatan bagian tengkorak dari hewan purba Naga Laut tersebut.

Tengkorak spesies itu ditempatkan secara hati-hati pada satu blok tanah liat, untuk kemudian diangkat, diisi plester, dan ditaruh pada serpihan kayu.

"Jarang sekali aku bertanggung jawab atas pengangkatan fosil yang sangat penting dan sangat rapuh tapi bobotnya seberat itu. Ini adalah sebuah tanggung jawab, tapi aku suka tantangan," kata Nigel Larkin, ahli konservasi paleontologi dan peneliti Universitas Reading.

Baca Juga: Inilah 6 Kadal Paling Berbahaya di Dunia, Salah Satunya dari Indonesia!

Sementara itu Anglia Water, pengelola waduk Rutland, kini tengah dalam upaya mencari pendanaan agar ichthyosaurus bisa tetap berada di area itu dan dinikmati khalayak umum.

"Banyak orang mengira aku bercanda saat aku mengatakan kepada mereka bahwa aku menemukan reptil laut (penemuan fosil Naga Laut) di lokasi kerja. Aku pikir banyak orang tidak memercayainya sampai acara televisinya ditayangkan," tandas Joe Davis. (*)

Source : BBC

Editor : Hai

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest