HAI-Online.com- Sebuahsurvei bertajuk “Asia Pacific Health Inertia Survey 2021" menyebutkan, saat ini ada 63 persen konsumen di Indonesia yang bilang kesehatan fisik mereka kurang ideal, begitu pun kondisi kesehatan mental mereka, yakni 60 persen responden mengaku tidak sesuai dengan yang diharapkan.
Baca Juga: Gunakan Isyarat yang Populer di Medsos, Cewek Ini Selamat dari Penculikan
Untuk itu, ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk bisa meningkatkan kesehatan mental dari kebiasaan orang menggunakan medsos, cara ini pun menurut dr. Rimbawan telah direkomendasikan para ahli kesehatan.
"Beberapa orang memutuskan untuk sejenak berhenti main media sosial atau puasa medsos demi memgembalikan kesehatan mentalnya, nggak lama kok mengurangi bermedsos 30 menit per hari saja, menurut survey itu akan dapat mengurnagi kecemasan dan rasa kesendirian," terangnya di acara tersebut.
Langkah praktis lainnya untuk dapat meningkatkan kesehatan mental kita adalah dengan berinteraksi, terhubung dengan orang-orang yang mengangkat semangat kita.
"Bertemu langsung atau komunkasi jarak jah juga membantu kondisi lesehtana mental terutMa untuk berbagi rasa di masa sulit ini," terangnya lagi.
Agar kesehatan mental dan fisik seimbang, tentunya seperti yang ditunjukkan dari hasil survei yang diikuti oleh 5.496 konsumen Herbalife Nutrition yang berusia diatas 18 tahun, latihan fisik dan makan sehat disebut-sebut mrnjadi kunci utama yang berkontribusi terhadap perbaikan pada kesehatan fisik dan mental.
Maka perlunya kesadaran tinggi terhadap peran penting dari berolahraga secara teratur, mengonsumsi makanan sehat, serta dukungan lingkungan dan komunitas dalam mencapai kesehatan yang lebih baik secara keseluruhan.
Baca Juga: Hasil Survei Membuktikan kebanyakan di Rumah Bikin Kesehatan Mental Kurang Ideal, Cek Penyebabnya!
Senior Director & Country General Manager Herbalife Nutrition Indonesia, Andam Dewi mengatakan hasil survei ini ditujukan untuk mengkaji dampak pandemi terhadap kesehatan mental dan fisik konsumen di Asia Pasifik selama setahun terakhir, serta sikap dan perilaku mereka terhadap peningkatan kesejahteraan mereka.
Editor : Hai
Baca Lainnya
PROMOTED CONTENT
Latest