Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Grimes Rilis Cuplikan Lagu Baru Berjudul 'Shinigami Eyes' di Discord

Mohammad Farras Fauzi - Senin, 21 Juni 2021 | 20:00
Grimes
John Biehler

Grimes

HAI-ONLINE.COM -Musisi asal Kanada, Grimeskali ini mempergunakan Discord untukmerilis cuplikanlagu barunya, yang diyakini akan diberi judul 'Shinigami Eyes'.

Judul lagu tersebut mengacu pada acara TV manga Jepang, Death Note, dan juga tampaknyamerujukpada operasi mata eksperimental yang diklaim Grimes telahdilakukannya pada tahun 2019. Dokter kemudian membantah teori bahwa operasitersebutdipergunakan untukmeminimalisircahaya biru yang masuk ke mata.

Baca Juga: Bullet For My Valentine Rilis Single 'Knives' dan Bagikan Detail Album Baru

Cuplikan baru berdurasi satu menit dari lagu ini menunjukkan detail awal dari lagu yang danceable dan sangat bersemangat. Dengarkan cuplikan 'Shinigami Eyes' di bawah:

Awal bulan ini, Grimes memposting cuplikan dari DJ Inggris Chris Lake yang memainkan hasil kolaborasi kedua artisyang belum pernah dirilis secara langsung kepada penonton di Arizona, AS.

Saat inibelumada berita resmi tentang rilisan kolaborasi Lake bersama Grimes atau single terbarunya, 'Shinigami Eyes'.

Materi baru akan menandai musik baru pertama Grimes sejak dia merilis 'edisi rave' dari album terbarunya 'Miss Anthropocene' pada bulan Januari kemarin.

Baca Juga: Riz Ahmed Serukan Perubahan, Respon Penggambaran Buruk Muslim di Hollywood

Baru-baru ini, Grimes juga membagikanvideo aneh di mana dia mengatakan bahwa kecerdasan buatan (A.I) adalah langkah tercepat menuju komunisme.

Dia melanjutkandengan membahas bagaimana masyarakat bisa sajamengalami masa di mana nggak akan ada lagi orang yang bekerja. Sepertinya itu impian semua orang deh, Grimes.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x