Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

5 Rekomendasi Sneakers High Brand Lokal Navy dengan Harga Terjangkau

Ferry Budi Saputra - Kamis, 17 Juni 2021 | 10:10
Sneakers High Navy Contrust Footwear
contrustfootwear.com

Sneakers High Navy Contrust Footwear

HAI-Online.com - Ada yang lagi nyari sneakers buatan brand lokal warna navy? Kalau iya, kebetulan banget nih, karena kali ini HAI bakal kasih kalian 5 rekomendasi brand lokal yang menyediakan sneakers high warna navy dengan harga terjangkau.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sneakers Low Brand Lokal Hitam Gum Harga 300 Ribuan

Bisa dibilang memang begitu banyak brand lokal yang menyediakan sneakers high warna navy yang harganya murah terjangkau di kantong, tapi kali ini HAI bakal kasih 5 rekomendasi model sneakers aja nih.

Langsung aja cek 5 rekomendasi sneakers high buatan brand lokal warna navy dengan harga terjangkau buat kalangan anak muda.

1. Siloka Project

Sneakers High Navy Siloka Project

Sneakers High Navy Siloka Project

Siloka Project merupakan brand lokal yang menjual berbagai sneakers dengan harga terjangkau.

Nah, jika kalian mencari sneakers high warna navy ada nih rekomendasinya yaitu model Siloka Footwear Shadow Quill Navy.

Sneakers ini terbuat dari bahan kanvas 16oz dan menggunakan material Eva sole pada bagian insole-nya.

Selain itu, sepatu ini menggunakan teknik vulcanized yang membuat sole menyatu kuat dengan kain. Untuk outsolenya, sepatu ini menggunakan bahan rubber.

Jika ingin membeli sneakers ini kalian harus merogoh kocek sebesar Rp350.000 dan tersedia ukuran 40-44.

Baca Juga: Kisah Perjalanan Pendiri Spotify Bakal Jadi Serial Netflix

2. Ventela

Sneakers High Brand Lokal Navy Ventela

Sneakers High Brand Lokal Navy Ventela

Siapa yang nggak tau tentang brand ini? Yap, Ventela yang sudah familiar di telinga kalangan anak muda ternyata juga menyediakan sneakers high berwarna navy yaitu model Ventela Back to 70's Series Navy. Sneakers ini terbuat dari kanvas 12 oz dengan lapisan nylon.

Outsolenya terbuat dari rubber dan insole dari ultralite foam sehingga nyaman untuk digunakan. Tersedia dalam ukuran 36 hingga 44, bisa dipakai untuk cowok maupun cewek. Harganya terbilang murah hanya Rp 289.000 saja.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sneakers Velcro Brand Lokal Harga di Bawah 300 Ribu

3. Brodo

Sneakers High Navy Brodo

Sneakers High Navy Brodo

Brodo merupakan brand lokal yang sudah nggak asing di telinga anak muda. Brand lokal ini juga menjual sneakers warna navy yaitu salah satunya model Vulcan Classic Hi Navy WS. Sneakers ini terbuat dari bahan kanvas 10oz dan memiliki ciri khas sendiri pada bagian solnya yang terinspirasi dari dagu Thanos.

Selain itu, pada bagian insolenya menggunakan bahan eva sole dan outsolenya menggunakan bahan rubber. Sepatu ini tersedia dalam ukuran 36 hingga 46. Jika ingin membelinya kalian cukup merogoh kocek sebesar Rp230.000.

4. Contrust Footwear

Sneakers High Navy Contrust Footwear

Sneakers High Navy Contrust Footwear

Contrust Footwear merupakan brand lokal asal Indonesia yang menyediakan berbagai macam model sneakers. Nah, bagi kalian yang lagi mencari sneakers high warna navy, ada nih rekomendasi dari brand ini yaitu model Heroes 1.0 Navy High.

Sneakers ini terbuat dari bahan kanvas 12oz dengan menggunaan teknik vulcanzed. Untuk outsolenya terbuat dari bahan rubber. Sneakers Heroes 1.0 Navy High ini dijual seharga Rp279.000.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sneakers Low Brand Lokal Warna Cokelat Harga Terjangkau

5. Patrobas

Sneakers High Brand Lokal Navy Patrobas

Sneakers High Brand Lokal Navy Patrobas

Bagi kalangan anak muda brand yang satu ini sudah nggak asing lagi. Patrobas menjual berbagai macam snekaers termasuk warna navy. Salah satu sneakers high warna navy yaitu Patrobas Equip High Navy yang terbuat dari bahan kanvas.

Selain itu, sepatu ini insolenya terbuat dari patrofoam dan outsolenya terbuat dari rubber. Tersedia dalam ukuran 38 hingga 44 dan dijual seharga Rp289.900.

Demikian, rekomendasi sneakers high brand lokal warna navy dengan harga terjangkau. Semoga sneakers di atas bisa menjadi rekomendasi buat kalian dalam membeli sepatu. Nantikan artikel lainnya dari HAI ya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sneakers High Brand Lokal Navy Harga di Bawah 300 Ribu

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x