Follow Us

The Edge U2 Kolaborasi dengan Badan Amal Rilis Tali Gitar Baru

Ferry Budi Saputra - Selasa, 15 Juni 2021 | 10:23
The Edge U2
Tangkapan Layar Youtube/ Love Welcomes

The Edge U2

HAI-Online.com - Gitaris U2, The Edge telah merancang tali gitar baru yang penjualannya akan digunakan untuk mendukung para pengungsi perempuan.

Baca Juga: U2 Kolaborasi dengan Martin Garrix Rilis Lagu Euro 2020 'We Are The People We've Been Waiting'

Gitaris ini bermitra dengan badan amal Love Welcomes. Love Welcomes merupakan perusahaan sosial yang membantu para pengungsi perempuan untuk menyambung kembali hidup mereka dengan memberikan pelatihan keterampilan, pekerjaan dan dukungan kemanusiaan.

Tali gitar 'Love Welcomes' The Edge dibuat dengan strip oranye. Strip oranye ini berasal dari rompi pelampung yang dikenakan oleh para pengungsi selama perjalanan mereka melintasi Mediterania.

Bahan untuk tali gitar itu dijahit tangan oleh para pengungsi perempuan yang didukung oleh Love Welcomes. Hasil dari setiap penjualan nantinya untuk komunitas pengungsi.

500 tali pertama yang terjual masing-masing memiliki motif unik dan dibuat sesuai pesanan.

Produk yang dijual ini juga akan menerima kartu pos yang ditandatangani secara pribadi oleh The Edge.

Baca Juga: HONNE Rilis Kolaborasi Terbaru dengan Pink Sweat$ ‘What Would You Do?’

“Di masa-masa sulit, kita semua berpegang teguh pada harapan masa depan yang lebih baik,” kata The Edge dalam sebuah pernyataan.

“Love Welcomes bekerja dengan wanita dan keluarga yang telah melalui masa-masa terburuknya, trauma yang tak terbayangkan, dan peristiwa yang mengubah hidup," tuturnya.

"Penyebab migrasi paksa sangat kompleks, tetapi pada akhirnya itu adalah masalah yang sangat manusiawi yang membutuhkan respon yang manusiawi. Prinsipnya, seharusnya perlakukan orang lain seperti kamu ingin mereka memperlakukan dirimu,". ujarnya,

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest