Follow Us

Perhatiin, Ada Perubahan Diri Alaina Castillo di Album Debutnya, ‘parallel universe’

Alvin Bahar - Kamis, 20 Mei 2021 | 08:00
Alaina Castillo
Brian Ziff

Alaina Castillo

HAI-ONLINE.COM - 2021 ini, ada beberapa solis cewek baru yang naik daun nih. Salah satunya, Alaina Castillo. Doi baru aja rilis bagian pertama dari album perdananya, ‘parallel universe’. Single terbarunya juga barengan dirilis, judulnya “pocket locket”.

Tujuh lagu bernuansa R&B dan pop yang ada di album ini bukan cuma "karya baru Alaina". Menurutnya, album ini jadi pertanda kalo dirinya udah lebih pede dan dewasa lho.“Proses pengerjaan album ini tak hanya mengajarkan banyak hal tentang siapa diriku sebagai seorang musisi, tapi juga sebagai seorang manusia, dan akhirnya menumbuhkan rasa kepercayaan diriku untuk menghadapi dunia nyata," katanya. "Album ini menjadi soundtrack-ku seraya aku tumbuh menjadi pribadi yang aku inginkan, berbeda dengan diriku sebelumnya yang sangat pemalu.”

Baca Juga: Suka E-Girl dan Ansos? Lagu Terbaru Alaina Castillo Ini Wajib Banget Lo DengerinSifat pemalu Alaina bisa terlihat dari kariernya. Lahir di Houston dari keluarga yang religius, musisi berumur 21 tahun tersebut selalu mempunyai ketertarikan pada musik, seni, dan olahraga sejak kecil, namun selalu menyembunyikannya dari orang tuanya yang menginginkan Alaina fokus kepada pendidikan akademisnya.

Alaina kemudian mempertajam kemampuan menulisnya dalam Bahasa Inggris dan Spanyol, mendapatkan perhatian online setelah cover bahasa Spanyol dari lagu-lagu pop berbahasa Inggris-nya viral, sebelum akhirnya merilis lagu sendiri pada tahun 2019.Dalam kurun waktu kurang dari dua tahun, Alaina telah berhasil membangun sebuah fanbase kuat yang didominasi oleh Gen Z juga dibanjiri banyak pujian sejak ia dinobatkan menjadi musisi RADAR Spotify pertama di 2020. Hingga hari ini, Alaina telah meraih lebih dari 150 juta stream, dinobatkan sebagai Latin Artist to Watch dari Billboard dan Hypebae, dan masuk ke daftar NME Essential Emerging Artist.Album yang diproduseri oleh RØMANS, ‘parallel universe pt. 1’ tersebut juga menampilkan single “stfu (i got u)” yang hampir meraih 1 juta view di YouTube dan dimainkan di 15 radio di Asia Tenggara.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest