Follow Us

Apa yang Terjadi Saat Seseorang Putus Cinta? Apa Ada Obatnya?

Al Sobry - Kamis, 11 Maret 2021 | 19:22
Apa yang Terjadi Saat Seseorang Putus Cinta? Apa Ada Obatnya?
Conversations

Apa yang Terjadi Saat Seseorang Putus Cinta? Apa Ada Obatnya?

Menurut psikolog klinis Adam Borland, PsyD. seperti dilansir Cleveland Clinic pada (23/1/2019), menjelaskan kesedihan karena putus cinta sama rasanya dengan sedih saat ditinggal mati orang yang dicintai.

"Kedua pengalaman menyedihkan tersebut sama-sama menyebabkan syok," jelas dia HAI kutip dari Kompas.com.

Perasaan setelah putus cinta atau ditinggal meninggal dunia menjadi penyebab seseorang bisa merasakan juga takut, marah, bingung, dan kesepian.

Selain itu, tidak sedikit seseorang yang baru pisah merasakan yang namanya galau, kehilangan arah karena gamang menghadapi masa depan.

Akibatnya, mereka jadi gampang cemas karena tidak punya tujuan dan rencana pasti lagi. Kondisi ini bisa menyebabkan krisis identitas.

"Orang yang putus cinta bisa ragu tuh, pada dirinya sendiri bahwa mereka bisa kembali bangkit, nggak ya? Bahkan ada yang pesimistis dengan cinta," kata Borland.

Kendati kesedihan saat putus cinta dianggap sama dengan saat ditinggal meninggal dunia, namun pada dasarnya keduanya berbeda.

Setelah break, seseorang masih bisa bertemu lagi lho dengan mantan kekasihnya. Sementara, tidak demikian dengan mereka yang berpisah karena ditinggal selamanya.

Putus cinta masih memungkinkan adanya ruang rekonsiliasi yang menciptakan harapan untuk balik dengan sang mantan.

Namun, apabila tidak berjalan sesuai harapan, kesempatan ini juga bisa membuat seseorang makin sedih karena tidak bisa bersama dengan mantannya.

Baca Juga: 5 Alasan Putus yang Biarpun Benar, Mending Nggak Usah Dipake

Apa Ada Obat untuk Putus Cinta?

Borland menjelaskan, penting bagi seseorang untuk bersedih, terutama nagi mereka yang baru putus cinta. Momen ini jadi cara untuk mengobati kesakitan "perasaan dan pemikirannya".

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

Latest