Follow Us

Bad Religion Rilis Single Terbaru 'Emancipation Of The Mind'

None - Kamis, 21 Januari 2021 | 20:00
Bad Religion
Consequence Of Sound

Bad Religion

HAI - ONLINE.COM - Band punk kawakan asal Los Angeles, Bad Religion baru saja merilis single baru 'Emancipation Of The Mind', setelah kesuksesan album ‘Age Of Unreason’ tahun 2019 lalu yang mendapatkan respon positif.

Baca Juga: Kena Gugatan, Band Tribut Pearl Jam Akhirnya Ubah Nama Jadi ‘Legal Jam’

Lagu tersebut pada awalnya juga merupakan bagian dari album ke-17 band yang kemudian dijadikan pesan khusus untuk menyerukan optimisme dan keterbukaan pikiran sebagai bentuk perayaan atas pelantikan Biden-Harris sebagai Presiden baru Amerika Serikat di Gedung Putih hari ini (21/01).

Simak lagu ‘Emancipation of the Mind’ di bawah ini

“Menurut saya lagu ini benar-benar merupakan perayaan nilai pencerahan yang dipanen melalui antusiasme untuk keterbukaan pikiran ,” kata vokalis Greg Graffin yang juga ikut menyumbang peran dalam penulisan lagu ini.

“Seringkali kita diatur untuk memikiran apa yang harus kita pikirkan. Tapi kita sama sekali tidak diberi celah untuk memulai berpikir atau membentuk suatu pemikiran.

Hal tersebut menurut saya adalah bentuk dari emansipasi murni yang kemudian membentuk indoktrinasi yang begitu umum di masyarakat kita. ” Tegas Griffin seperti dikutip dari New Noise (20/01).

Dalam lagu terbarunya ini, beat drum dengan cepat menghentak sedari awal, diikuti dengan struktur penulisan lagu yang masih Bad Religion banget. Pesan yang dibawakan pun merupakan esensi utama dari punk yang menyerukan untuk terus berani melawan kebohongan dan tidak keadilan.

Penulis: Mohammad Farras Fauzi

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest