HAI Online.com - Pakem dari seorang musisi sejatinya adalah berkarya lewat musik. Tapi, bukan berarti medium kreatif lain nggak boleh dijajal, dong?
Seperti misalnya berkarya lewat inovasi di bidang fashion dan clothing. Karena, toh, nggak bisa dipungkir kalo ini adalah ranah yang juga membutuhkan kreatifitas dalam melakukannya.
Dan itu pun terbukti. Di Indonesia, banyak pelaku bisnis fashion dan clothing yang juga berasal dari kalangan musisi.
So, apa aja brand clothing atau distro lokal yang dimiliki oleh para musisi? Berikut informasinya.
1. Electrohell (Bobby/Superman Is Dead)
Brand clothing lokal satu ini punya reputasi yang bisa dibilang telah melegenda di Pulau Bali.
Konsep yang ditawarkan Elctrohell juga mencerminkan karakter dari yang punya, yakni vokalis/gitaris Superman Is Dead, Bobby Kool.
Kalo bicarain band SID, apa lagi yang terbersit di benak selain konsep 'muda, beda, dan berbahaya'.
Semua gagasan itu tampak tertuang dalam artwork dan desain pada ragam aparel yang diproduksi Electrohell.
2. Unionwell (David/Naif)