HAI-ONLINE.COM - Warga Indonesia -kecuali para sultan, pasti udah nggak asing lagi nih sama makanan awet satu ini. Yap, apalagi kalau bukan ikan asin.
Lauk yang kerap kali disantap bersamaan dengan sayur asem dan sambal ini dikenal karena harganya yang nggak semahal ikan lainnya.
Meskipun harganya murah, tapi ikan asin punya banyak manfaat buat kesehatan kita loh sob, salah satunya cegah kanker. Nggak percaya kan?
Baca Juga: Terusin Cuci Tangannya tapi Jangan Lupa Jaga Kelembapan Kulit Saat Pandemi, Biar Virus pada Pergi
Selain bisa mencegah kanker, masih ada lima manfaat lain nih dari ikan asin. Langsung aja deh simak!
1. Baik untuk kesehatan tulang dan gigi
Ikan asin memiliki kandungan kalsium dan fosfor yang cukup tinggi.
Beberapa fakta menyebutkan kalau ikan asin kering yang berjumlah 100 gram memiliki kandungan fosfor sebanyak 300 mg dan kandungan kalsium sebanyak 200 mg.
Fosfor dan kalsium sendiri punya banyak manfaat untuk kesehatan tulang dan gigi kita, di antaranya: menambah tinggi badan pada masa pertumbuhan, mencegah osteoporosis, mencegah kelainan pada tulang, hingga memperkuat struktur tulang.
2. Menjaga Kesehatan Kulit
Ternyata ikan asin juga memiliki banyak kandungan mineral yang sangat baik bagi kesehtan kulit.