"Shakermaker. Berisi 12 bar blues. Melodi dicuri dari iklan Coca-Cola. Gue masih punya jam dari sampul belakang single yang dirancang oleh @MicrodotCreativ," tukasnya.
3. Cover album terinspirasi dari The BeatlesHal ini diungkapkan oleh Brian Cannon, desainer dari artwork album 'Definitely Maybe'. Brian mengungkapkan kalo sampul album terinspirasi oleh The Beatles, semenrtara logo Oasis terinspirasi oleh logo Decca Records yang terlihat di beberapa sampul album Rolling Stones, tetapi dalam gaya font yang mencerminkan logo Adidas.
"Sampul depan Def Maybe diilhami oleh bagian belakang album Beatles 'Oldies But Goldies'. Saya hanya menyukai lalat di dinding dengan bidikan," tulis Brian.
4. Para personel berantem dengan fans Chelsea di awal-awal rilis 'Definitely Maybe'Sementara, menurut cerita fotografer Kevin Cummins, Oasis diketahui pernah terlibat perkelahian dengan para fans Chesela di Amsterdam di masa-masa awal perilisan 'Definitley Maybe'.
"Ini adalah foto Oasis pertama yang gue ambil untuk NME. Kami terbang ke Amsterdam, band melakukan perjalanan semalam dengan menggunakan feri. Ketika saya sampai di sana, hanya Noel yang ada di sana - sisanya telah dideportasi karena berkelahi dengan penggemar Chelsea," ungkap Cummins.
5. Noel cabut dari Oasis saat turing 'Definitely Maybe' Fakta terakhir yang nggak cukup terekspos publik adalah sempat cabutnya Noel dari band saat melangsungkan tur album debut.
Dilansir dari Telegraph, Noel dikatakan minggat dari Oasis setelah insiden di mana Liam memukulnya dengan rebana di atas panggung. Hal itu pun tercatat sebagai yang pertama dari sekian banyak aksi pertengkaran antara Noel dan Liamsaat manggung.