Follow Us

7 Prank Bodoh yang Berakhir Tragis dan Berujung Korban Jiwa

Alvin Bahar - Jumat, 03 April 2020 | 10:30
Ilustrasi papan stop.
List Verse

Ilustrasi papan stop.

HAI-ONLINE.COM - Tindakan prank sebenarnya dilakukan atas dasar jahil dan hiburan bagi orang yang melakukan dan juga korbannya. Namun terdapat beberapa tindakan prank dalam sejarah yang menimbulkan korban tewas.

Seperti 7 kisah mengerikan tindakan prank yang berakhir tradis dan menimbulkan korban tewas yang HAI bakal bahas di dalam artikel ini.

Sebenarnya, nggak ada niatan buruk, apalagi menimbulkan tragedi, dari para pelaku prank yang kisahnya bakal HAI ceritakan di bawah ini. Namun takdir berkata lain.

Baca Juga: Termasuk Lagu Nirvana dan The Clash, 5 Lagu Ikonik Ini Ternyata Adalah Cover Lagu Lain

1. Menutup "Papan Stop", Membunuh 2 Orang

Dua remaja dari Ohio, Seth Stonerock dan Derek Greenlee, memang suka nge-prank. Mereka bahkan suka mengunggah aksinya ke Facebook. Pada Agustus 2011, keduanya mengunggah prank terbaru mereka, yakni menutupi "Papan Stop" di pinggir jalan yang membuatnya jadi nggak terlihat.

Sore itu, dua orang tua bernama Jeanne Shea dan Mary Sprangler sedang berkendara. Mereka nggak melihat papan stop yang telah ditutupi oleh Seth dan Derek tadi. Keduanya terus melaju kencang dan tertabrak oleh mobil SUV. Keduanya meninggal dunia akibat insiden itu.

Seth dan Derek pun harus dihukum dan masuk ke dalam penjara.

2. Pria Membunuh Temannya dengan Pistol yang disangka Palsu

Sepasang teman baik Nicholas Bell dan Jeffrey Charbonneau sedang tidur di rumah temannya pada 2010 silam. Charbonneau tertidur lelap dan Bell pun ingin nge-prank temannya yang sudah pulas terlelap itu.

Ia mengambil senapan yang ia kira adalah senapan angin untuk menakut-nakuti Charbonneau. Bell kemudian menekan pelatuk dan menembak Charbonneau.

Ia nggak tau kalau senapan itu adalah senapan asli.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest