Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kacamata Suka Berembun Pas Pakai Masker, Gini Cara Ngatasinnya

HAI Online - Kamis, 05 Maret 2020 | 14:00
pakai masker seringkali membuat lo yang pake kacamata suka berembun.
kompas.com

pakai masker seringkali membuat lo yang pake kacamata suka berembun.

HAI-Online.com-Lensa kaca mata berembun saat menggunakan masker, pastinya ganggu penglihatan dong.

Nah, ngadepin situasi kayak gini tuh, simpel aja. Di satu sisi, lo perlu pake masker untuk berbagai alasan, misalnya menghindari debu, sakit, dan terutamanya wabah virus corona saat ini.

Tapi, di sisi lain penggunaan masker itubakal ngebuatkedua lensa kacamata yang dipake jadiberembun karena proses pernafasan. Sehingga penggunanyanggakbisa ngeliat jelas.

Kondisi ini bisa sering terjadi di tengah kekhawatiran persebaran virus corona yang saat ini sudah menjangkau lebih dari 70 negara dunia.

Meski nggak direkomendasikan, tetap saja banyak orang yangmenggunakanmasker untuk menutupi hidung juga mulutnya,alih-alih untuk berlindung dari infeksi virus yang ada.

Baca Juga: Korban Panik Coronavirus, Ini 6 Masker Ala Ala yang Viral di Warga +62

Lalu gimana caranya supaya kacamata nggak buram waktupake masker? Tokyo Metropolitan Police Department ngasih tips untuk ngebantu pengguna kacamata biar bisa pakemasker dengan nyaman tanpa timbul embun yang ganggu pandangan.

Ada dua cara yang bisa digunakan, pertama adalah melipat bagian atas masker ke arah dalam sebelum mengenakannya.

Cara ini otomatis akan memperkecil lebar masker yang lo pake. Tapi kalo tetap pengen punya masker dengan ukuran aslinya, maka cara kedua ini bisa lo pake.

Caranya adalah dengan meletakkan selembar tisu yang udah dilipat sampe agak tebal, di taruh di dalem masker bagian dalam atas,sampe tisu itu ada di antara tulang hidung dan masker yanglo pakai. eh gampang banget! Selamat mencoba guys!

Artikel ini telah tayang diKompas.comdengan judul "Kacamata Berembun saat Memakai Masker? Coba Cara Ini..."

Penulis : Sesa Salsabila

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x