HAI-Online.com -Sempat memicu kontroversi di tanah air sejak pertama kemunculannya, film yang digarap oleh Garin Nugroho, Kucumbu Tubuh Indahku berhasil menyabet delapan Piala Citra sekaligus dalam ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2019.
Suksesmembawa pulang delapan Piala Citra, salah satu produserKucumbu Tubuh Indahku, Ifa Isfansyah menyampaikan rasa terima kasih atas apresiasi yang diberikan, apalagi film satu ini sempat mendapat penolakan dan pemberhentian paksa di beberapa daerah Indonesia.
"Saya sangat berterima kasih pada Rianto, sebab, ia sudah rela kisah hidupnya dijadikan inspirasi. Dengan piala ini, setidaknya saya sudah tidak berutang lagi pada Mas Rianto," ujar Ifa pada acara malam penganugerahan Piala Citra FFI 2019, Minggu (8/12) kemarin.
Selain mengucapkan terima kasih, menantu Garin Nugroho tersebut juga berharap, kemenangan yang diraihKucumbu Tubuh Indahkudapat menjadi simbol kebebasan dalam berkarya maupun berekspresi.
Baca Juga: Orang Amerika Kupas Kulit Rambutan Pakai Pengupas Kentang, Netizen Asia Kesel
"Semoga semakin banyak film yang berani mengatasnamakan kemanusiaan, menyuarakan suara yang terpinggirkan, dan menceritakan karakter-karakter yang minoritas," terangnya lebih lanjut.
Menariknya lagi, Ifa pun sempat mengutip pidato Bung Karno yang menyebut bahwa kemerdekaan merupakan hak segala bangsa.
"Kemerdekaan adalah hak segala bangsa dan penjajahan serta penghakiman massal atas sebuah karya harus dihapuskan demi kemanusiaan, keperikemanusiaan, dan perikeadilan. Merdeka film Indonesia," tutup Ifa.
Berikut daftar lengkap pemenang dalamacara malam penganugerahan Piala Citra Festival Film Indonesia 2019:
Film Cerita Panjang Terbaik:Kucumbu Tubuh Indahku(Fourcolours Films, Produser: Ifa Isfansyah)