HAI-online.com -Gajah punya perilaku seperti manusia di mana mereka akan berkabung ketika ada kerabatnya yang meninggal.
Namun ternyata, gajah nggak cuma berkabung untuk sesama spesies mereka sendiri, tetapi juga pada manusia yang telah berjasa bagi mereka.
Dua kawanan gajah di Afrika Selatan punya ritual unik yang mereka lakukan untuk mengenang teman manusia mereka, Lawrence Anthony, yang telah meninggal 7 tahun lalu.
Lawrence yang juga dikenal sebagai "The Elephant Whisperer" ini memang dikenal punya kecintaan tinggi terhadap hewan-hewan, khususnya gajah.
Baca Juga: Dikira Kucing Lucu dengan Warna Langka, Cowok Ini Ternyata Temukan Anak Puma
Seperti yang diceritakan oleh BBC One, kedekatan Lawrence dengan gajah-gajah tersebut bermulapada tahun 1999,ketika ia membuka gerbangThula Thula Game Reserve diAfrika Selatan untuk para gajah liar.
Itu bukanlah rencana awalnya. Namun, dia mengambilrisiko dan menerima gajah-gajahliar itu, karenakalau nggak, mereka akan dibunuh.
Menurutnya, itutak mudah untuk diatasi karenagajah-gajah itu dikenal suka melarikan diri dari kandang dan bertindak diluar kendali.
Lawrence lalu memutuskan untuk merawat binatang-binatangbesarini,dengan mulai memperlakukan mereka seperti anak-anak.
Baca Juga: Gaji Mengasuh Dua Anjing Bisa Dapat Rp 563 Juta Setahun, Minat Nggak?