Follow Us

Kepedulian The 1975 Pada Perubahan Iklim Bikin Para Fans Adakan Tanam Pohon Massal

Ricky Nugraha - Kamis, 14 November 2019 | 13:00
The 1975
NME/Matt Salacuse

The 1975

HAI-online.com - Komitmen The 1975 terhadap perubahan iklim telah menggerakan para penggemarnya untuk mengadakan penanaman pohon secara massal.

Natalie Corwin, CEO Pet Community Center dan anggota Turnip Green Creative Reuse Nashville, mendorong para penggemar band indie pop asal Manchester ini untuk menanam pohon bersama di acara yang diadakan di New Orleans pada 26 November.

Dalam sebuah pesan, yang kemudian di-share oleh sang vokalis, Matty Healy, ia menuliskan:

“Penggemar @ the1975 bersatu! Mari kita menanam pohon untuk menghormati band favorit kita dan apa yang mereka perjuangkan. Mari kita tanam masa depan! Bergabunglah bersama kami 26 November di New Orleans atau donasikan satu pohon jika kau tak bisa hadir secara langsung!”

Baca Juga: Keren! Reality Club 'Wakili' Indonesia Manggung di SXSW 2020

Matt Healy juga menuliskan sebuah pesan kepada para penggemarnya: "Orang-orang mulai melakukan ini dan itu adalah HAL YANG PALING KEREN."

Hal ini terjadi setelah Matt Healy baru-baru ini memuji semangat aktivis muda Greta Thunberg dengan menjulukinya sebagai "orang paling punk yang pernah ia temui".

Gadis 16 tahun tersebut kini memang tengah menjadi tokoh protes global yang sedang gencar memerangi perubahan iklim, di mana pidatonya di PBB pada bulan September lalu menjadi sorotan.

Nah, buat yang ngaku ngefans sama The 1975, kalian juga bisa ikutan dukung acara ini sob!

Source : NME.com

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest