Follow Us

Tempat-tempat Bersejarah yang Jadi Saksi Lahirnya Sumpah Pemuda

Bayu Galih Permana - Senin, 28 Oktober 2019 | 10:30
Museum Sumpah Pemuda
KOMPAS/PRIYOMBODO

Museum Sumpah Pemuda

HAI-Online.com - Sejarah baru tercipta di Indonesia 91 tahun lalu, para pelajar muda berhasil mencetuskan Sumpah Pemuda yang menjadi tonggak semangat bangsa untuk memperjuangkan kemerdekaan tanah air kita.

Diperingati setiap tanggal 28 Oktober, Sumpah Pemuda nggak terlahir semudah yang dipikirkan karena dulu, banyak pertemuan yang musti dilakukan para pelajar muda untuk merumuskannya dengan berkumpul di tempat-tempat tertentu.

Tempat-tempat yang digunakan sebagai wadah bertemunya para pemuda Indonesia tersebut tentunya memiliki nilai sejarah yang sangat tinggi.

Namun sayang, dari beberapa tempat pertemuan yang ada, kebanyakan dari kita sebagian besar hanya mengetahui satu lokasi aja yaitu Gedung Kramat 106 atau kini lebih dikenal dengan nama Museum Sumpah Pemuda.

Baca Juga: Retas Perusahaan Amerika Serikat, Hacker asal Yogyakarta Berhasil Kantongi Uang Hingga Rp31,5 Miliar

Menurut keterangan dari pendiri Komunitas Historia Indonesia, Asep Kambali, setidaknya ada tiga lokasi yang dulunya dijadikan tempat berkumpul bagi para pelajar sebelum akhirnya mencetuskan Sumpah Pemuda.

Di mana aja tempatnya? Dilansir dari Kompas.com, berikut tiga tempat yang dulunya pernah dijadikan sebagai lokasi berkumpulnya para pemuda Indonesia sebelum akhirnya melahirkan Sumpah Pemuda.

1. Gedung Katholieke Jongenlingen Bond (KJB)

"Lokasinya ada di dalam gedung sekolah. Bangunannya masih asli, hanya ada sedikit modifikasi saja," terang Asep

Gedung Katholieke Jongenlingen Bond (KJB) ini menjadi tempat rapat pertama yang diadakan pada Sabtu, 27 Oktober 1928 dan membahas lima faktor yang bisa memperkuat persatuan Indonesia yaitu sejarah, bahasa, hukum adat, pendidikan, dan kemauan.

2. Gedung Oost-Java Bioscoop

Source : Kompas.com

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest