HAI-Online.com - Selama ini kebanyakan orang memiliki kecenderungan untuk mengucapkan sesuatu dengan cara singkat, bahkan saking seringnya beberapa dari mereka terkadang lupa atau bahkan nggak tahu kalau kata tersebut merupakan singkatan dan memiliki kepanjangan.
Seperti yang dilansir HAI dari Tally Press, ada beberapa singkatan yang selama ini seringkali diucapkan oleh orang-orang, tetapi kebanyakan dari mereka nggak mengetahui kepanjangan akronim tersebut.
Baca Juga: Bocoran Persiapan Zara JKT48 Perankan Virgo di Jagat Sinema Bumilangit
Hmm, kata apa aja sih itu?
Daripada kebanyakan basa-basi, berikut HAI udah merangkum buat kalian 5 akronim yang sering diucapkan, namun orang jarang tahu kepanjangannya.
1. ATM
Kalau dalam Bahasa Inggris, ATM itu singkatan dari Automated Teller Machine atau bisa juga Anjungan Tunai Mandiri (Bahasa Indonesia), yang artinya sebuah mesin otomatis yang dapat melayani pelanggan mirip seperti teller di bank.
2. SIM Card
Bukan "Surat Izin Mengemudi", SIM Card dalam ponsel memiliki kepanjangan Subscriber Identity Module, atau bisa diartikan sebagai sebuah nomer pintar yang bisa dibawa kemana-mana serta mengidentifikasi data pemiliknya.