Follow Us

Jadi Anggota Dewan Termuda, Mahasiswa Unibraw Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD Kaltim

Bayu Galih Permana - Selasa, 03 September 2019 | 11:33
Romadhony Putra Pratama
INSTAGRAM/ROMADHONY

Romadhony Putra Pratama

HAI-Online.com - Menjadi anggota dewan termuda untuk periode 2019-2024, salah seorang mahasiswa Universitas Brawijaya (Unibraw) Malang, Romadhony Putra Pratama resmi dilantik menjadi Anggota DPRD Kaltim pada Senin (2/9) kemarin.

Seperti yang dilansir HAI dari Kompas.com, cowok berusia 22 tahun ini terpilih sebagai anggota legislatif pada Pemilu April 2019 lalu di Kalimantan Timur Daerah Pemilihan (Dapil) Samarinda setelah mendapatkan perolehan sebanyak 11.299 suara.

Meski saat ini masih berstatus sebagai mahasiswa Unibraw, mahasiswa Fakultas Hukum angkatan 2014 tersebut kini tinggal menunggu untuk diwisuda pada Oktober mendatang karena skripsinya telah selesai dikerjakan dan juga diujikan.

"Saya sudah selesai skripsi. Tinggal wisuda saja," ujar Romadhony seusai acara pelantikan.

Baca Juga: Pengen Pakai Plat Nomor Cantik? Segini Biaya Resmi yang Harus Dikeluarin

Dilantik oleh Ketua Pengadilan Tinggi Kaltim di Gedung Utama DPRD Kaltim Jalan Teuku Umar, Romadhony berjanji akan memperjuangkan aspirasi kaum milenial, salah satunya mendorong supaya pemerintah memberikan perhatian khusus terhadap ekonomi kreatif.

"Banyak teman-teman saya mulai konsen di ekonomi kreatif. Saya akan mendorong agar ada perhatian khusus terhadap pengembangan ekonomi kreatif di Kaltim," ucap cowok yang dilantik dan diambil sumpah janjinya bersama 54 anggota DPRD Kaltim lainnya tersebut.

Lebih lanjut, Romadhony mengatakan bahwa dia nggak akan menjadikan perbedaan umur sebagai penghalang untuk melaksanakan tugas, dan bakal belajar banyak hal dari para senior.

"Tapi sebagai seorang anak muda tentunya saya harus belajar banyak dari mereka yang lebih senior,” tambah Romadhony.

Selain mendorong perkembangan ekonomi kreatif, anak dari Ketua DPRD Samarinda tersebut juga akan menaruh perhatian lebih terhadap isu lingkungan, salah satunya mengurangi sampah plastik di Bummi Mulawarman.

Semoga amanah ya, sob! Kalau kalian sendiri gimana, ada yang bercita-cita jadi anggota dewan juga nggak seperti Romadhony? (*)

Source : Kompas.com

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest