HAI-online.com – Kemarin (7/8) Oppo mengumumkan kehadiran perangkat terbarunya, OPPO K3, di Indonesia.
Perangkat yang menyasar generasi muda kreatif dan inovatif ini akan mulai dipasarkan secara flash sale pada Kamis, 8 Agustus 2019 pukul 12.30 WIB, di situs Lazada.co.id dengan harga spesial flash sale Rp3.599.000,-.
OPPO K3 ini pun menjadi perangkat kedua OPPO yang khusus dijual secara daring setelah F11 Special Online Edition.Baca Juga: Keren! Pria Ini Ubah Komputer Rusak Jadi Kamera yang Berfungsi
Baca Juga: Bos SoftBank Mobile Nggak Sengaja Sebut Jadwal Rilis iPhone 11, Kapan, Tuh?
Dengan harga segitu, dapet apa aja sih dari Oppo K3 Ini? Langsung aja nih Hai kasih tau kelebihan-kelebihannya.
Layar panoramic
Layar OPPO K3 hadir dengan OLED Panoramic Full Screen 6,5 inci beresolusi 2340 x 1080. Kehadiran modul kamera tersembunyi rising camera membuat OPPO K3 dapat memiliki panoramic full screen dan rasio screen-to-body sebesar 91,1%.
Selain itu, OPPO K3 memiliki sistem pemindaian sidik jari bawah layar yang ditingkatkan kecepatannya, di mana respons untuk membuka layar mengalami peningkatan 28,5% dibandingkan versi sebelumnya. Dari segi desain, estetika desain pada OPPO K3 terinspirasi dari DNA Reno series di mana OPPO meletakkan kamera belakang dan lampu flash K3 pada sebuah simetri vertikal yang sejajar.
Spesifikasi dan fitur yang cocok untuk nge-game ringan
Dari sisi performa, OPPO K3 dilengkapi prosesor Qualcomm Snapdragon 710, RAM 6GB LPDDR 4x, dan kapasitas penyimpanan internal 64GB USF2.1. Untuk memenuhi kebutuhan daya pengguna, OPPO K3 dibekali baterai sebesar 3.765 mAh yang didukung pengisian daya cepat VOOC Flash Charge 3.0.