Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Merasa Kagum dengan Cara Nyanyinya, Didi Kempot Ingin Duet Sama Tulus

Fadli Adzani - Jumat, 02 Agustus 2019 | 15:03
Didi Kempot
Instagram/@didikempot_official

Didi Kempot

HAI-ONLINE.COM - Didi Kempot, menurut Gofar Hilman, merupakan aset budaya yang ada di Indonesia.

Lagu-lagunya sudah sangat dikenal nggak hanya oleh orang Jawa, tapi juga masyarakat Indonesia secara keseluruhan.

Nggak heran, anak-anak muda mulai menghafal lirik-lirik jawa yang selalu muncul dalam lagu-lagu milik Mas Didi Kempot.

Baru-baru ini, ia diundang ke acara Rosi di Kompas TV untuk berbicara tentang bagaimana dirinya yang sudah disebut sebagai "The Godfather of Broken Heart".

Ketika ditanya ingin berduet sama siapa, Didi Kempot pun bercerita bagaimana dulu ia pernah berduet sama Endank Soekamti di saat band itu sedang booming-booming-nya di Indonesia.

Kini, siapa, ya, yang ingin diajak duet sama Didi Kempot?

"Ehm aku pernah duet sama Endank Soekamti saat booming-booming-nya dia. Kalau sekarang mungkin mau sama Tulus ya.." ucap Didi di Menara Kompas, Palmerah Selatan, Jakarta Selatan, Kamis (1/8/2019) malam, dikutip HAI dari Kompas.com.

"Dia nyanyinya, penjiwaannya luar biasa," ujar Didi dengan nada kagum.

Didi kemudian bercerita tentang julukan Godfather of Broken Heart. Didi mengaku kalau dirinya bahkan nggak tau mengapa ia bisa dijuluki dengan sebutan itu.

Baca Juga: Profesi 5 Bos Teknologi Sebelum Kaya Raya, Ada yang Pernah Kerja Nggak Dibayar

"Itu pintar-pintarnya anak muda saja itu gelar Godfather of Broken Heart," ujar Didi menjawab pertanyaan Rosi.

Source :Kompas.com

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x