Follow Us

Ngeri! Sebuah iPhone di China Meledak dan Hanguskan Seisi Apartemen

Dio Firdaus - Selasa, 02 Juli 2019 | 11:05
iPhone yang meledak
Weibo

iPhone yang meledak

HAI-online.com - Sebuah kabar yang mengerikan datang dari China di mana seluruh isi apartemen milik seorang wanita hangus terbakar setelah iPhone yang sedang ia charger meledak.

Merangkum dari KompasTekno, semuanya bermula saat wanita tersebut meninggalkan iPhone yang ia charge di apartemennya. Saat ia kembali pada siang hari, ia mendapatkan kabar dari ibunya kalau apartemen miliknya kebarakan.

Setelah ditelusuri, ditemukannya ponsel iPhone dalam kondisi yang sudah hancur dan hangus. Munculah dugaan kalau iPhone meledak dan menjadi penyebab dari kebakaran.

Baca Juga: Sebelum Dilanda Kebakaran, Katedral Notre Dame Sempat Jadi Latar Berbagai Film Klasik Ini

Namun belum diketahui apa yang membuat iPhone ini meledak. Sang pemilik sih mengaku kalau kabel dan adaptor yang digunakan merupakan asli buata Apple, bukan kaleng-kaleng.

Pastinya kamu sering mendengar kan, beberapa kasus iPhone meledak, hangus dan sebagainya terjadi karena komponen atau aksesoris yang digunakan nggak asli dari Apple.

Kalau dilihat dari beberapa foto yang tersebar di situs Weibo, tampak iPhone yang hangus terbakar dan sepertinya ledakan yang dialami cukup besar sampai-sampai menghanguskan seluruh sisi iPhone tersebut.

Belum jelas iPhone jenis apa yang meledak ini, namun kalau dilihat lebih detail lagi, iPhone yang meledak ini memiliki bentuk seperti iPhone 6 dan 7, namun memiliki earphone jack 3.5mm.

Kalau benar, itu artinya ponsel yang meledak ini adalah iPhone 6. Karena mulai iPhone 7, ponsel besutan Apple itu sudah nggak lagi menggunakan earphone jack. (*)

Source : kompas

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest