HAI-Online.com -Beberapa waktu lalu, pengguna media sosial dihebohkan dengan kemunculan video berisi sejumlah siswa SD Negeri 1 Padang Cahya, Kecamatan Balikbukit, Lampung Barat yang berjoget dengan diiringi musik remix dalam acara pelepasan siswa kelas VI.
Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat sejumlah murid berjoget di atas panggung dengan diiringi suara salah seorang gunu honorer yang menyanyikan laguSahara, tapi dengan irama musik remix.
Menanggapi kejadiantersebut, Kepala Sekolah SDN 1 Padang Cahya, Rosidawati memilih untuk mengundurkan diri dari jabatannya setelah merasa lalai karena video joget remix yang dilakukan anak didiknya di sekolah tersebar di media sosial.
Hal ini terlihat dari postingan yang diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii berisi foto ketika Rosidawati menyerahkan surat pengunduran diri kepada Kabid Tenaga Kependidikan Disdik Lampung Barat pada Senin lalu (6/5).
Baca Juga : Phum Viphurit Konser di Jakarta dan Bandung Pada Juni Mendatang
"Kepsek SDN 1 Padang Cahya Rosidawati saat menyerahkan surat pengunduran diri di ruangan kabid Tenaga Kependidikan Disdik Lambar Senin (6/5/2019)," tulis @ndorobeii dalam keterangan foto unggahannya.
Seperti yang dilansir HAI dari Kompas.com, kabar mengenai Rosidawati yang mengundurkan diri dari jabatan Kepala Sekolah SDN 1 Padang Cahya juga telah dibenarkan oleh Bulki Basri selaku Kepala Dinas Pendidikan Lampung Barat.
"Iya memang benar. Surat pengunduran dirinya sudah kami terima, kepala sekolah mengakui kelalaiannya,"kata Burki ketika dikonfirmasi, Rabu (8/5).
Lebih lanjut, Bulki menjelaskan bahwa kejadian itu terjadi saat salah seorang guru naik ke panggung dan menyanyikan lagu dangdut remix di penghujung acara perpisahan sekolah sebelum akhirnya anak-anak ikut berjoget untuk meluapkan ekspresi kegembiraan.
"Anak berjoget remix itu sebetulnya dilakukan usai acara dan divideokan oleh anak-anak sendiri lalu menjadi viral," terangnya.
Hingga kini, Dinas Pendidikan Lampung Barat sendiri belum memutuskan apakah pihaknya akan menyetujui pengajuan pengunduran diri dari Rosidawati karena masih menunggu laporan tim untuk menangani kasus ini.
Kalau menurut kalian sendiri gimana sob? Apakah keputusan Rosidawati mengundurkan diri dari jabatan Kepala Sekolah SDN 1 Padang Cahya terbilang tepat? (*)