Tiga menit berselang, ia lagi-lagi mengukir penyelamatan dengan memblok tembakan Luis Suarez.
Tak ada gol tambahan hingga wasit Cuneyt Cakir menyudahi babak pertama.
Selepas rehat, Liverpool tancap gas. Tiga gol tambahan sanggup mereka hasilkan.
Anfield bergemuruh setelah sepakan Wijnaldum membuat kedudukan jadi 2-0 pada menit ke-54.
Hanya dua menit berselang, gelandang timnas Belanda itu kembali mencatatakan namannya di papan skor lewat sebuah tandukan.
Dari situasi sepak pojok, Origi berhasil menyontek umpan kiriman Trent Alexander-Arnold ke dalam gawangBarcelona.
Keunggulan 4-0 mampu dijagaLiverpoolhingga terdengar bunyi panjang peluit.
Di final,Liverpoolakan menghadapi pemenang pertandingan Tottenham Hotspur versus Ajax Amsterdam.
Artikel ini pertama kali tayang di Bolasport dengan judul "Comeback Fantastis, Liverpool Singkirkan Barcelona dan ke Final"