HAI-ONLINE.COM - Kematian itu pasti terjadi, hanya saja, manusia nggak bisa menebak kapan mereka akan mengembuskan nafas terakhirnya.
Namun dalam beberapa kasus, manusia bisa tahu kalau diri mereka akan mati, seperti contohnya, mereka akan dibunuh atua mereka bakal menjalani hukuman mati. Saat-saat ini biasanya digunakan oleh manusia untuk menyampaikan pesan terakhirnya.
Baca Juga : Cuma Ngegas Kok Disebut Sport? Ternyata Ini Alasan Balapan Bisa Disebut Sebagai Olahraga
Berikut ini adalah 5 pesan terakhir yang mengharukan dari manusia yang menghadapi kematian:
1. Surat Terakhir dari Otto Simmonds
Otto Simmonds adalah orang Jerman yang memiliki darah Yahudi. Ia ditangkap oleh Nazi di Perancis dan dibawa ke kamp Drancy yang menampung lebih dari 70 ribu tahanan.
Pada Agustus 1942, Otto dijadwalkan pergi ke Auschwitz. Di dalam kereta, ia menuliskan surat untuk keluarganya.
Ia melempar keluar kertas surat itu dari jendela kereta. Kertas itu ditemukan oleh pekerja di rel dan langsung memberikannya kepada istri Otto, Marthe.
Begini isi suratnya:
"Kesayanganku, aku sedang berada di jalan menuju Polandia. Nggak ada yang bisa membanmtu, aku sudah mencoba segalanya. Kayaknya, kereta ini pergi ke Metz. Ada 50 orang di dalam satu kereta. Kamu harus jadi berani. Aku akan berani juga. Cinta, Otto."
Otto nggak pernah ditemukan. Surat itu menjadi satu-satunya bukti cinta Otto terhadap istrinya. Keluarga Otto kemudian mendonasikan surat itu ke Holocaust Memorial Museum pada 2010.
2. Isaac Avery