Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Jelajah Semarang dalam Sehari? Bisa Banget! Nih Destinasinya

Dewi Rachmanita - Senin, 10 Desember 2018 | 15:54
Lawang Sewu
iStock

Lawang Sewu

HAI-ONLINE.COM -Nggak punya waktu buat berlibur? Tenang, lo bisa kok memanfaatkan waktu sebaik mungkin dengan pilihan destinasi wisata yang tepat. Salah satu daerah yang Hai rekomendasiin adalah Semarang. Hanya dalam waktu seharian penuh, lo bisa mengunjungi beberapa tempat wisata menyenangkan. Simak!

Semarang yang merupakan ibukota Jawa Tengah sendiri punya luas sekitar 376,67 kilometer persegi. Di daerah ini punya banyak obyek wisata yang bisa lo kunjungi. Meskipun idealnya lo emang butuh lebih dari satu hari buat jelajah secara keseluruhan Semarang, nggak usah khawatir bro.

Hai punya rekomendasi tempat wisata wajib di Semarang yang bisa dijelajahi cuma dalam sehari.

Namun, buat kamu yang masih belum yakin gimana caranya bisa sampai ke daerah-daerah menarik di Semarang, kamu bisa cek situs Pesona Travel untuk bisa tau lebih jelasnya!

Lawang Sewu

Lawang Sewu (
iStockphoto

Lawang Sewu (

Udah pasti sih ini merupakan tempat wisata yang ikonik banget di Semarang. Lawang Sewu ini merupakan gedung tua dengan banyak pintu di dalamnya. Destinasi wisata ini lekat banget sob dengan nilai sejarah. Nggak cuma itu, tapi juga cerita-cerita mistis di baliknya.

Saat ini, Lawang Sewu udah mengalami beberapa renovasi. Nggak usah terlalu takut lagi deh buat lo yang mikir karena tempat ini angker. Tiap sudut lokasinya sih oke banget buat foto. Cocok buat lo yang hobi fotografi.

Buat kamu yang belum tau, Lawang Sewu itu ternyata dimiliki oleh PT. KAI, lho! Jadi, Lawang Sewu awalnya digunakan untuk Kantor Pusat perusahaan kereta api swasta Nederlandsch-Indische Spoorweg Maatschappij (NISM).

Harga tiket masuk ke Lawang Sewu adalah Rp 10 ribu. Namun, kalau kamu mau masuk ke ruang bawah tanahnya yang sangat ikonik dan terkenal itu, kamu harus mengeluarkan uang sebesar Rp 30 ribu.

Sam Poo Kong

Selain Lawang Sewu, Sam Poo Kong juga jadi unggulan dalam pariwisata Semarang. Sam Poo Kong merupakan kelenteng yang lokasinya ada di Jalan Simongan No.129, Bongsari. Di sini lo bakal disuguhkan dengan megahnya kelenteng dengan arsitektur indah bro. Nggak cuma itu, Sam Poo Kong juga punya nilai sejarah loh, khususnya terkait Laksamana Cheng Ho yang menyebarkan kedamaian.

Halaman Selanjutnya

Simpang Lima

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x