HAI-Online.com - Mocca memang udah lama dikenal sebagai band yang selalu menciptakan lagu dengan lirik-lirik manis dan personal bagi para penggemarnya.
Banyak fans yang tentu juga tahu bahwa banyak video klip dari single Mocca yang tidak dikemas dalam adegan-adegan layaknya sebuah film, melainkan hanya dengan menampilkan potongan lirik lagu sepanjang video klip.
Meski begitu, cara itu pun nampaknya selalu berhasil untuk membuat para pendengar ikut bernyanyi sampai terlarut dalam lirik-lirik yang tertuang di lagu-lagu ciptaan Mocca.
Baca Juga: Dukung Gerakan di Rumah Aja Demi Cegah Corona, The Panturas Hibur dengan Klip Barunya
Kali ini, cara yang sama kembali dilakukan Mocca untuk single terbarunya yang rilis pada awal Maret lalu, sebuah lagu berjudul 'Simple I Love You'.
Pada 14 Maret lalu, band indie pop asal Bandung itu merilis video klip dari lagu 'Simple I Love You' yang dikemas dengan hanya menampilkan potongan lirik sepanjang video.
Dan seperti judulnya, konsep yang ditampilkan dalam klip lirik 'Simple I Love You' juga terkesan begitu sederhana, yakni dengan menampilkan rangkaian foto dari para personel Mocca yang diabadikan dengan kamera polaroid.
Meski demikian, atmosfer hangat dan personal tidak lantas hilang begitu saja dari lagu tersebut.
Baca Juga: Konsisten Rilis Single Pas Valentine, Mocca Rilis Lagu 'Simple I Love You'
Melalui siaran pers yang diterima oleh HAI, band yang terdiri dari Arina pada Vokal, Riko pada Gitar, Toma pada Bass, dan Indra pada Drum itu menceritakan sekilas tentang proses pembuatan video klip yang meruapkan kolborasi Mocca dengan Komunitas Salihara dan perusahaan Polaroid Originals Indonesia. Di samping itu, Mocca juga menyebut video klip lirik 'Simple I Love You' dapat menjadi teman bagi para fansnya yang sedang menjalani hari-hari di rumah akibatlockdownvirus corona.
"Begitu pun video lirik ini, bekerja dengan orang-orang terdekat, menghasilkan karya manis, dan dengan cara yang sederhana," tulis Mocca.