Follow Us

Dari Cesar Romero Hingga Joaquin Phoenix, Inilah Joker dari Masa ke Masa

Ricky Nugraha - Senin, 17 September 2018 | 15:00
Joker dari masa ke masa

Joker dari masa ke masa

HAI-online.com - Joker kerap dianggap sebagai salah satu musuh terbaik dalam sejarah buku komik yang memulai debutnya di tahun 1940.

Meski Batman memiliki banyak musuh seperti Bane, The Penguin, Riddler, atau Two-Face. Namun tetap saja, musuh terbesar dan ikonik dari Batman adalah Joker.

Sang "pangeran badut kejahatan" ini digambarkan sebagai seorang psikopat dengan selera humor yang sadis dan hobi menebarkan teror serta kekacauan di Gotham.

Karakter Joker pun beberapa kali telah diangkat baik ke layar lebar, animasi, maupun video game, dan biasanya dimunculkan sebagai musuh utama dari Batman.

Namun yang terbaru, sosok Joker akan mendapatkan film solonya yang akan menceritakan asal usulnya dengan aktor Joaquin Phoenix sebagai karakter utama.

Selain Joaquin Phoenix, Joker sebelumnya juga telah diperankan oleh sejumlah aktor selama bertahun-tahun. Dari Cesar Romero hingga Jared Leto, berikut Joker dari masa ke masa:

Baca Juga : Foto-Foto Pertama Joaquin Phoenix di Film Solo Joker. Cocok Nggak?

1. Cesar Romero dalam film Batman (1966)

Selain dari buku komik, Cesar Romero juga menerapkan template karakter penjahat satu ini karena ia menjadi aktor pertama yang memerankan Joker.

Dalam film dan serial TV tahun 60-an tersebut, ia menggambarkan Joker dengan jebakan-jebakan mautnya, anak buah yang berwarna-warni, dan suara tertawanya yang keras.

2. Jack Nicholson dalam film Batman (1989)

Penampilan Jack Nicholson sebagai Joker dalam film buatan Tim Burton ini dinilai sangat mengagumkan hampir dalam setiap level.

Dia menjadi salah satu bagian terbaik dalam film tersebut, dengan senyumnya yang menyeramkan serta makeup dan dandanan yang benar-benar luar biasa.

3. Mark Hamill dalam serial animasi Batman: The Animated Series (1992)

Selain Luke Skywalker, aktor Mark Hamill juga terkenal sebagai pengisi suara Joker di serial Batman: The Animated Series.

Meskipun hanya pengisi suara dalam serial animasi, Mark Hamill berhasil menggambarkan setiap kepribadian Joker mulai dari seorang maniak gila, hingga dalang kriminal yang berhati dingin.

4. Heath Ledger dalam film The Dark Knight (2008)

Heath Ledger dianggap sebagai pemeran Joker terbaik dalam film.

Hal ini terbukti dengan penghargaan Oscar yang ia dapat sebagai aktor pendukung terbaik setelah kematiannya.

Nggak cuma itu, ia juga berhasil menggambarkan sosok Joker yang dingin, sadis, dan dalang kekacauan di Gotham.

5. Jared Leto dalam film Suicide Squad (2016)

Sosok Joker yang diperankan oleh Jared Leto merupakan salah satu penggambaran Joker yang anti-mainstream.

Joker dalam Suicide Squad ini memiliki penampilan yang nyentrik dengan banyak tato dan grill di giginya.

Namun, karakter Joker tersebut dianggap lebih seperti gangster sosiopat daripada seorang penjahat jenius.

6. Joaquin Phoenix dalam film Joker (2019)

Baru-baru ini, sutradara film solo Joker, Todd Phillips telah membagikan penampakan pertama dari aktor Joaquin Phoenix sebagai sosok Joker.

Film yang dijadwalkan akan tayang pada 2019 ini akan menceritakan tentang asal usul Joker yang berawal sebagai seorang stand-up komedian gagal yang kemudian berubah menjadi salah satu penjahat paling berbahaya sekaligus musuh bebuyutan Batman.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest