Follow Us

Erix Soekamti, Dua Kali Terlibat Kecelakaan Maut, Dua Kali Selamat

Alvin Bahar - Rabu, 05 September 2018 | 10:18
Erix Soekamti
Instagram Erix Soekamti

Erix Soekamti

Kecelakaan Mobil yang menimpa Endank Soekamti Pada 2003

Kecelakaan Mobil yang menimpa Endank Soekamti Pada 2003

"Mobil Zebra-nya udah jadi Karimun. Lha, wong dipenyet-penyet dari depan belakang. Tapi nggak apa-apa semua kok, yang paling parah cuma Dori. Soalnya posisi dia di tengah. Tulang punggungnya geser dan tulang panggul kaki kanannya retak. Cuma dia waktu itu tetep bisa keluar sendiri dari dalam mobil," kata Erix.

Meski selamat dari kecelakaan fatal, tetep aja para personel band yang terbentuk 1 Januari 2001 di komunitas Alamanda, Yogya, itu berasa takut saat ngalaminnya.

Berbagai bayangan yang nggak enak udah muncul aja dalam benak mereka waktu itu."Takut banget, man, Takutnya kalo ditinggal sama truk yang nabrak. Kalo ada apa-apa kami bisa modar meninggal, RED) di situ karena nggak ada yang nolongin. Untung supir yang nabrak ikut bantuin. Lagian truknya juga nyantol ke mobil kok. Bikin dia nggak bisa kemana-mana," kata Erix yang kerap jadi juru bicara band.

"Tak (aku, RED.) kira aku udah mati. Soalnya tabrakannya kenceng banget. Udah gitu aku pake nggak sadar dulu. Ada kali sekitar 5 detik aku nggak sadar. Waktu bangun aku merasa nggak ada apa-apa, tapi gantian aku berasa kakiku nggak ada. Soalnya posisinya udah nggak karuan dan tak pikir jadi cacat nih. Tapi ternyata abis diperiksa nggak ada yang parah," serobot Ari, ngomongin pengalamannya sendiri saat kecelakaan tadi.

"Aku sih kepikirannya udah mau nggak ada aja waktu itu. Padahal abis itu aku yang keluar paling duluan dari mobil. Mungkin karena takut ngebayangin mobil mau kebakar. Tapi begitu udah di luar malah aku yang nggak bisajalan, yang lainnya malah nggak apa-apa," tambah Dori.

"Dari semuanya, emang aku yang paling parah. Kata dokter aku harus istirahat total selama 3 bulan. Jadinya kemana-mana harus pake kursi roda dan alat penyangga biar tulang yang patah nggak makin parah. Aku baru bisa manggung lagi kira-kira bulan Januari. Tapi.akhir bulan Desember, aku pengen nyoba manggung dikit-dikit," janji gitaris cepak yang nggak bisa nahan rasa kangen pengen manggung itu.

Semoga Erix selalu dinaungi keberuntungan dan nggak kapok untuk touring, ya.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest