Api Abadi Bekucuk berada di Dusun Bekucuk, Desa tempuran, Mojokerto, Jawa Timur.
Api abadi ini pertama kali ditemukan pada 1993 dan menjadi tempat wisata sejak saat itu.
Namun, menurut legenda, api abadi ini sudah ada sejak ratusan tahun lalu.
Pada masa Kerajaan Majapahit, api abadi ini diyakini digunakan untuk membuat senjata, termasuk keris.
3. Api Tak Kunjung Padam
Api Tak Kunjung Padam merupakan tempat api abadi yang berada di Pamekasan, Madura, Jawa Timur.
Warga setempat percaya bahwa api abadi di sini muncul dari tongkat sakti milik seseorang yang bernama Ki Moko.
Uniknya, kalau ada orang yang menggali tanah di area api abadi ini, maka semburan api akan semakin besar.
4. Api Abadi Sungai Siring
Api Abadi Sungai Siring berada di Dusun Bambu Kuning, Samarinda, Kalimantan Timur.
Obor Pekan Olahraga Nasional (PON) XVII pada 2008 menggunakan api yang berasal dari api abadi ini.
Sejak itulah, tempat ini menjadi objek wisata terkenal di Samarinda.