Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

5 Pencetak Gol Terbanyak Sepanjang Masa Liga Inggris Hingga Saat Ini

Bayu Galih Permana - Kamis, 26 Juli 2018 | 15:20
Wayne Rooney
Kompas Bola

Wayne Rooney

HAI-Online.com -Liga Inggris selalu menghadirkan permainan menyerang di setiap pertandingan, serta merupakan liga yang paling produktif di dunia.

Hal itu tak lepas dari kualitas lini serang para pemainPremiere Leagueyang terkenal haus gol dalam menjebol gawang lawan.

Tapi tahukah kalian, pemain dengan jumlah gol terbanyak di Liga Inggris saat ini bukan berasal dari klub-klub raksasa seperti Manchester City, Liverpool, Manchester United, Chelsea, Arsenal, ataupun Tottenham Hotspur loh sob.

Nah, kira-kira dari siapa sih pemain yang menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Liga Inggris?

Langsung aja deh HAI bakal bagiin buat kalian 5 pencetak gol terbanyak sepanjang masa diPremiere Leaguehingga saat ini.

5. Thierry Henry: 175 Gol

Thierry Henry
Bola Kompas

Thierry Henry

Legenda sepakbola asal Perancis yang besar namanya bersama Arsenal ini total telah mengoleksi 175 gol dari 255 pertandingan sepanjang karirnya bersamaThe Gunnersdi Premiere League.

Ketajaman Henry sebagai seorang striker sebenarnya udah mulai terendus sejak kepindahannya dari Juventus ke Arsenal pertama kali sob, di musim perdananya aja doi udah mencetak 17 gol dari 31 pertandingan di Liga Inggris bersama klub yang membesarkan namanya tersebut.

CEK JUGA:Selain Ronaldo, Inilah 5 Top Skorer International Match Sepanjang Masa

4. Frank Lampard: 177 Gol

Frank Lampard
Kompas Bola

Frank Lampard

Legenda sepakbola Inggris ini memulai karirnya bersama West Ham United dan mampu mencetak 24 gol dari 148 penampilannya di Liga Inggris.

Frank Lampard kemudian bergabung dengan Chelsea pada tahun 2001 dan menjadi salah satu gelandang terbaik yang dimilikiThe Blueshingga saat ini.

Selama 13 tahun karirnya bersama klub asal London tersebut di Premiere League, mantan kapten tim nasional Inggris ini membela Chelsea selama 13 musim dan menyumbangkan 147 gol dari total 391 pertandingan yang dia mainkan sob.

Perolehan gol Lampard di Liga Inggris total menjadi 177 ketika dirinya memutuskan untuk bergabung bersama Manchester City dengan status pinjaman pada tahun 2014 dan mencetak 6 gol tambahan bersama klub Manchester Biru.

3. Andrew Cole: 187 gol

Andrew Cole
BolaSport.com

Andrew Cole

Berikutnya ada mantan striker andalan Manchester United yang bermain 8,5 musim bersama klub asal kota Manchester itu, Andrew Cole.

Sebelum bergabung bersama MU, Cole bermain untuk Newcastle United dan mencetak 43gol.

Bersama Setan Merah, pemain yang dikenal dengan nama Andy Cole ini mencetak 93 gol dari 195 penampilannya di Liga Inggris.

Cole sendiri sempat bergabung bersama Blackburn Rovers, Fulham, Manchester City, Portsmouth, dan Sunderland dan menambah pundi-pundi sebanyak 51 gol bersama 5 klub tersebut.

Jadi, sepanjang karirnya di Liga Inggris, Andy Cole telah berhasil menyarangkan bola ke gawang lawan sebanyak 187 gol.

2. Wayne Rooney: 193 Gol

Wayne Rooney
Kompas Bola

Wayne Rooney

Selama karirnya di Liga Inggris, Wayne Rooney telah berhasil mencetak 218 gol bersama dua klub yang pernah dibelanya, Manchester United dan Everton.

Bersama Setan Merah, pemain yang baru saja bergabung dengan DC United ini mencetak 193 gol dari 418 pertandingan, sedangkan 25 gol lainnya dia catatkan bersama Everton di Premiere League.

1. Alan Shearer: 260 Gol

Alan Shearer
BolaSport.com

Alan Shearer

Alan Shearer menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa di Liga Inggris hingga saat ini dengan total perolehan sebanyak 260 gol dari 441 penampilannya.

Shearer berhasil mencetak 112 gol dari 138 pertandingan bersama Blackburn Rovers dan melengkapi koleksi golnya bersamaThe Magpiessebanyak 148 gol.

CEK JUGA:9 Transfer Pesepakbola dengan Keuntungan Terbanyak Sepanjang Masa

Wah, ternyata yang menjadi pencetak golterbanyak sepanjang masa diPremiere Leaguehingga saat ini Alan Shearer dari Newcastle United sob.

Menurut kalian nih, kira-kira bakalan ada pemain yang mecahin rekor gol tersebut nggak?

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x