Instagram Menampilkan Posts Dari Orang Yang Paling Kita Sering Berinteraksi Sama Kita
Pernah bertanya kenapa yang muncul di timeline adalah posting dia-dia mulu? Itu adalah karena lo sering banget like, kepoin, dan komentarin. Algoritma Instagram mencatat semua jejak lo itu.
Semakin sering lo berinteraksi dengan seorang followers, semakin sering posts dia muncul di Timeline lo.
Yang Muncul Di Explore Adalah Yang Mungkin Kita Sukai
Untuk lo yang ngerasa timeline dari orang-orang yang lo ikuti kurang, fitur Explore menyuguhkan lo banyak banget konten.
Jangan kira konten yang ada di Explore itu dipilih asal saja. Algoritma Instagram menampilkan konten yang mereka anggap kita akan menyukainya.
Dari mana algoritma tahu kesukaan kita?
Mereka mencatat konten yang kita likes¸lalu mengategorikannya. Misal, kamu sering likes konten dari band, maka Algoritma akan mencatat kamu sebagai orang yang suka musik.
Terus, mereka juga melihat konten-konten yang disukai teman-teman kita.
Dari data itu algoritma menentukan jenis konten apa yang disajikan di kolom Explore
Segitu dulu, bro. Gimana perasaan lo? HAI sih takjub mengetahui cara kerjanya ini. Gila yah, mesin udah secanggih itu dalam mencatat dan memanfaatkan jejak digital kita di Instagram
Nah, baru-baru ini pihak Instagram mengonfirmasi bahwa mereka nggak bakal mengembalikan algoritma penyajian time line secara kronologis. Banyak yang menduga bahwa ini adalah cara agar kita lebih ketagihan sama IG dengan menampilkan foto-foto yang besar kemungkinan akan kita sukai