Follow Us

4 Kuburan dari Berbagai Negara Ini Dianggap Paling Seram di Dunia, Ngeri Banget

Fadli Adzani - Jumat, 12 Januari 2018 | 01:00
The-Merry-Graveyard-Sapanta-Romania
Fadli Adzani

The-Merry-Graveyard-Sapanta-Romania

HAI-ONLINE.COM - Setiap negara pasti memiliki ciri khas dari tempat penguburan atau kuburannya masing-masing. Namun, jangan lupa, setiap negara pasti juga memiliki legenda hantunya masing-masing, yang biasanya menghantui kuburannya.

CEK JUGA: Kekuatan 6 Karakter Anime Cewek Ini Nggak Masuk Akal, Naruto dan Sasuke Mikir Dua Kali Lawan Mereka

Di dalam artikel ini, HAI ingin menunjukkan 4 kuburan yang dianggap paling seram di dunia.

1. The Merry Graveyard, Sapanta, Romania

The-Merry-Graveyard-Sapanta-Romania
Kuburan yang terletak di Romania ini sangat unik dan juga menyeramkan. Gimana nggak, di setiap batu nisannya, terdapat ukiran wajah dari orang yang meninggal dan juga ukiran gambar bagaimana sang jasad meninggal.

Banyak orang-orang yang meninggal karena depresi, korban Perang Dunia II dan rezim komunis di sini.

2. La Noria Cemetery, Chili

La Noria Cemetery, Chili
Negara yang berada di Amerika Selatan ini memiliki tempat penguburan yang dibiarkan begitu saja oleh pemerintahnya, namanya La Noria Cemetery.

Walau terlihat luas, ternyata tempat ini ditelantarkan, bahkan masyarakat sering melihat tulang-belulang manusia keluar dari tanah karena kuburannya tidak diurus.

3. Sedlec Ossuary, Kutna Hora, Republik Ceko

Sedlec Ossuary, Kutna Hora, Republik Ceko
Sedlec Ossuary adalah Gereja Katolik yang terletak di Sedlec, Ceko. Tempat ini dikabarkan menyimpan tulang-belulang dari 60 ribu mayat yang tulangnya digunakan sebagai fondasi dari gedung itu.

4. Stull Cemetery, Amerika Serikat

Stull Cemetery, Amerika Serikat
Banyak yang menyebut kuburan ini sebagai "Gerbang Neraka", karena ada rumor yang mengatakan kalau kamu mengetuk-ngetuk batu nisannya, akan ada iblis yang menjawab ketukanmu itu.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest