Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dilantik 16 Oktober, Ini Janji-janji Anies-Sandi sebagai Pemimpin Baru Jakarta yang Bisa Lo Tagih

Rizki Ramadan - Sabtu, 14 Oktober 2017 | 04:00
Anies Baswedan dan Sandiaga Uno
Rizki Ramadan

Anies Baswedan dan Sandiaga Uno

Bagi lo yang warga Jakarta, mesti bersiap-siap nih karena 16 Oktober mendatang bakal menyambut gubernur dan wakil gubernur baru. Hari itu merupakan pelantikan Anies-Sandi nih. Tapi, jangan sekadar lewat begitu aja, lo juga mesti ingat janji-janjinya.

HAI udah rangkum nih sejumlah janji manis Anies-Sandi dari berbagai aspek saat masih kampanye dulu

1. Bidang tata ruang Dalam ranah ini, Anies-Sandi punya beberapa janji, yaitu menghentikan reklamasi dan Jakarta bebas banjir. Selain itu menjadikan Jakarta sebagai kota hijau dan kota aman.

2. Bidang pendidikan Anies-Sandi senjggaknya punya tiga janji dalam bidang ini. Pertama terkait Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus. Kedua Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJM). Ketiga menjadikan SMK di Jakarta unggul dan berkualitas. Well bidang ini tentu penting dan berhubungan langsung dengan lo ya.

(BACA:Yuk, Intip Curahan Hati Jerinx SID Soal Isu Sensitif Agama dan Politik. Kalian Setuju Nggak Sama Dia?)

3. Bidang Perumahan Terkait kebutuhan perumahan, Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih Jakarta baru ini juga punya tiga janji manis. Di antaranya yaitu program hunian terjangkau dan DP nol rupiah, keadilan untuk penghuni rusun, dan menghapus sistem DP untuk kredit rumah.

4. Bidang Lingkungan Urusan lingkungan, Anies-Sandi juga pun punya janji-jani yang sepatutnya ditepati nih. Seperti memelihara lingkungan hidup dan mengelola sampah dan adanya Petugas Prasarana dan Sarana Umum (PPPSU) serta program percepatan pelayanan air bersih bagi warga.

5. Bidang Birokrasi dan Kepemerintahan Dalam bidang ini, para pemimpin Jakarta baru ini miliki janji untuk reformasi birokrasi dan anti-korupsi serta memperluas cakupan daya serap anggaran.

6. Bidang Ekonomi Berhubungan dengan ekonomi, pasangan ini sewaktu kampanye pun punya janji terkait menambah pusat kuliner Jakarta. Selain itu juga akan merevitalisasi pasar tradisional dan menata pedagang dan membuka akses lapangan kerja dan membagun kewirausahaan.

(SIMAK:Siap-siap Aja Pak Anies, Persija dan Jakmania Bakal Tagih Janji Stadion Mirip Old Trafford!)

7. Bidang Transportasi Terakhir nih bidang transportasi, yakni menciptakan transportasi yang terintegrasi.

Tugas berat untuk mereka nih, pasalnya berdasarkan laporan pertanggungjawaban akhir masa jabatan dalam Rapat Paripurna DPRD DKI September 2017 lalu, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) meningkat dan termasuk kelompok tinggi menjadi 99%.

Bahkan, menurut Sumarsono kepada Kompas, sosok yang telah dua kali menjadi Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta itu bahwa pemimpin baru nggak cukup nih cuma sekadar bekerja. Mereka perlu bekerja luar biasa buat dapat standar pelayanan dan kinerja yang sama dengan periode sebelumnya.

Well, setidaknya 17 janji dari Anies-Sandi itu sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih Ibu Kota semoga nggak cuma manis di awal aja ya,guys. Sebagai generasi muda kita juga wajib memantau realisasi dari omongan mereka itu loh.

(Penulis: Dewi Rachmanita)

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x