Follow Us

5 Tips Pedekate Dengan Cewek Introvert

Alvin Bahar - Sabtu, 20 Januari 2018 | 14:08
Keuntungan Pacaran dengan Cewek Introvert
Alvin Bahar

Keuntungan Pacaran dengan Cewek Introvert

HAI-Online.com - Kalau kita niat pengen jadian sama cewek, wajib hukumnya buat PDKT alias pendekatan. Pendekatan ini jadi fase penting buat saling mengenal. Kan kalau nggak kenal maka tak sayang (halah!).

Nah, nggak semua cewek itu bawel sama semua orang lho. Ada juga yang pendiam dan datar. Atau bahasa yang lebih serius, introvert.

Deketin cewek introvert itu susah-susah gampang bro. Tapi HAI punya nih tips deketin cewek pendiam. Check this out!

1. Stalking media sosialnya

Facebook
Stalking media sosial gebetan itu sah-sah aja. Asal jangan sampe kepencet 'love'. Hahahaha.

Anyway, stalking ini jadi penting buat tahu apa yang sih yang dia suka. Jadi bisa dapat topik pembicaraan sama doi. Langkah ini memang gampang-gampang susah. Tapi buat dapat waktu buat ngobrol lama-lama sama doi, lo harus sedikit punya usahalah. Ya nggak?

2. Lebih banyak bertanya

Normalnya orang pendiam akan lebih senang kalau lawan bicaranya lebih banyak ngomong. Tapi kalau lo pengen bawa hubungan ini lebih dekat, penting supaya lo nggak mendominasi pembicaraan. Yang bisa lo lakukan adalah ngasih doi pancingan pembicaraan. Misalnya, kalau dia suka film thriller tanya aja,"Eh minta rekomendasi film thriller dong?!".

Dengan memberikan pertanyaan, nantinya bakal terjadi pembicaraan dua arah antara lo dan si doi. Orang yang pendiam bukan berarti dia anti bicara guys. Dia cuma selektif sama topik pembicaraan tertentu dan lawan bicaranya.

3. Jangan gampang menyerah

Ilustrasi
PDKT sama cewek pendiam itu memang menguji kesabaran guys. Ujiannya emang gitu. Pas awal-awal segala pertanyaan yang lo lontarkan bakal cuma dibalas datar.

Nggak cuma jadi pemain sepak bola aja yang butuh konsistensi. PDKT sama cewek introvert juga kudu konsisten. Lambat laun si doi bakal nyadar kalau lo emang serius kok.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest